Kritik Keras 310 Anggota DPR Bolos, Dedek: Kalau Kader PSI Langsung Dipecat

Kritik Keras 310 Anggota DPR Bolos, Dedek: Kalau Kader PSI Langsung Dipecat
Dedek Prayudi, Juru Bicara Partai Solidaritas Indonesia.
0 Komentar

JAKARTA-Juru Bicara Partai Solidaritas Indonesia, Dedek Prayudi, merespons absennya 310 anggota DPR RI dalam Rapat Paripurna awal 2019 ini.
“Harusnya mereka malu, sudah dikritik habis masih juga bolos. Kami menganggap DPR RI periode ini memang si raja bolos, sampai acara ulang tahunnya sendiri tetap absen,” kata Dedek.

Dalam beberapa bulan terakhir, DPR RI sedang dihujani kritik. Di antaranya karena rendahnya kinerja legislasi dan tingginya absen anggota DPR RI pada sidang-sidang Paripurna dalam beberapa tahun belakangan. Padahal anggaran DPR terus naik tiap tahunnya.

“Kalau wakil rakyat yang bolos itu mengaku absen karena reses, buktinya survey CSIS mengatakan 95 persen konstituen tak pernah dikunjungi tuh. Kalau dikatakan karena sudah dekat tahun pemilu, lalu kenapa dua, tiga, empat tahun lalu yang bolos juga banyak? Kami sepakat dengan Formappi, DPR RI periode ini adalah yang terburuk sepanjang sejarah,” sambung politisi yang akrab disapa Uki ini.

Baca Juga:Bupati Dorong Desa Unggul Kompetitif dan KomparatifDisnakertrans Minta Kejari Tuntaskan Kasus Data TKI Palsu

Dedek mengungkapkan bahwa peran kendali partai politik terharap kinerja kadernya di DPR RI sangat menentukan. Partai politik terkesan tidak peduli dengan absensi dan kinerja kader-kadernya yang duduk di DPR.

“Kami Caleg PSI bahkan sudah menandatangani pakta integritas. Di mana nanti anggota legislatif dari PSI yang suka absen langsung dipecat. Kinerja kami akan di-rating oleh publik menggunakan aplikasi seperti ojek online. Partai politik tak boleh cuci tangan dari fenomena ‘DPR RI terburuk’ ini,” tegas Dedek.

“Jangan sampai publik semakin tidak percaya kepada partai politik negeri ini, yang mengakibatkan runtuhnya wibawa demokrasi. Hal ini akan membuka ruang bagi masuknya ideologi asing, termasuk radikalisme,” tutup Dedek.

Preseden Buruk

Pengemat dan penulis buku Muhammad Alfan menilai tanggapan Dedek tidak terlalu berlebihan. Sebab menurut penulis buku ‘Dinamika Politik di Indonesia’ itu menilai, bolosnya anggota DPR RI di sidang paripurna 2019 merupakan tindakan menghianati suara rakyat.

“Mereka sudah menghianati suara rakyat, tidak amanah dan tidak peduli pada rakyat yang telah terlanjut percaya pada mereka. Wajar apabila Dedek Prayudi menyebutnya sebagai raja bolos,” paparnya.

0 Komentar