Dinkes, Lembaga Penting tapi Area Parkir Kurang Layak

Dinkes, Lembaga Penting tapi Area Parkir Kurang Layak
0 Komentar

SUBANG-Pernahkah berkunjung ke Dinas Kesehatan (Dinkes)? Pernah kesulitan memarkirkan kendaraan? Ya, hal itu dirasakan oleh para pengunjung atau tamu Dinkes.

Kantor Dinkes yang terletak bersebelahan dengan SMPN 1 Subang memiliki area parkir yang sempit. Padahal banyak pihak yang berurusan dengan Dinkes. Induk dari lembaga 40 Puskesmas dan RRSUD. Membawahi para tenaga bidan yang tersebar se-Kabupaten Subang. Tugasnya berat dan vital: meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.

Di banding dinas lain, area parkir Dinkes paling sempit. Pelataran depan gedung tidak tersedia pintu masuk dan keluar. Mobil berjejal di bawah gedung. Memang gedung dua lantai itu pada bagian bawahnya dikosongkan untuk parkir. Jangan harap ada area motor khusus. Hasilnya, parkir mobil dan motor berceceran. Sebagian di jalan hingga ke area parkir jalan Mbah Dongdo.

Baca Juga:Kunjungan Wisata Gunung Tangkubanparahu Turun DrastisGenjring Bonyok Terinspirasi dari Kesenian Genjring Sholawat

“Iya susah parkirnya, terpaksa di sana,” kata Rudi yang hendak bertamu ke Dinkes. Terpaksa ia memarkirkan kendaraannya di deapan SMPN 1 Subang.

Apalagi jalan di depan SMPN 1 di jam pulang sekolah dipadati angkot yang mangkal. Maka kondisinya semakin macet. Meski sudah dibuat satu arah, tetap saja terjadi kemacetan.

“Ini memang kurang layak, harusnya area parkir luas. Kalau ada penilaian, kita kadang khawatir juga. Penataannya begini. Kita berharap ada kebijakan dari pimpinan, tukar guling atau pindah,” tutur seorang pejabat Dinkes yang enggan disebutkan namanya.(red)

0 Komentar