Rekam Jejak 11 Calon Staf Ahli Ditelusuri

Rekam Jejak 11 Calon Staf Ahli Ditelusuri
Aris Ristian, Kasubid Pengembangan Karir BKPSDM Subang.
0 Komentar

SUBANG – 11 orang pejabat eselon 3 resmi terdaftar mengikuti open bidding staf ahli Pemda Subang. Pendaftaran untuk jabatan staf ahli tersebut sudah ditutup pada tangal 29 November lalu.

Kabid Mutasi Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Wawan mengatakan, saat ini proses open biddidng jabatan staf ahli Pemda Subang sedang berjalan tahapannya. Menurutnya, saat ini antusias dari para pejabat cukup baik. “Antusias cukup tinggi untuk open bidding-nya dan sekarang sedang dalam tahap proses penelusuran rekam jejak,” ujarnya.

Sementara Kasubid Pengembangan Karir Aris Ristian mengungkapkan, dari 11 orang pendaftar tersebut, untuk staf ahli kemasyarakatan ada 5 orang dan staf ahli pemerintahan 6 orang. Para pendaftar kebanyakan pernah mendaftarakan diri pada open bidding sebelumnya.

Baca Juga:KPK Diduga Cari Berkas Mega Proyek PJT IIMinta Maaf, Ruli Pasrah Kena Sanksi Perindo

“Pendaftar kebanyakan pejabat dari eselon 3A dan 3B di lingkup Pemkab Subang. Mereka pernah mengikuti open bidding sebelumnya,” ujar Aris.

Untuk open biding staf ahli saat ini, kata Aris, tidak ada pendaftar yang berasal dari luar Pemkab Subang. Ditargetkan akan selesai di bulan Desember ini.(ygo/man)

0 Komentar