Terlihat Bingung di Bandara, Siti Masitoh TKW Asal Purwakarta Berhasil Dipulangkan

Terlihat Bingung di Bandara, Siti Masitoh TKW Asal Purwakarta Berhasil Dipulangkan
Siti Masitoh,Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Purwakarta
0 Komentar

PURWAKARTA-Tenaga Kerja Wanita (TKW) bernama Siti Masitoh (23) warga Desa Gunung Karung RT 01/RW 01 Kecamatan Maniis Kabupaten Purwakarta berhasil dipulangkan ke kampung halamanya, Senin (30/1) lalu.

Keberhasilan pemulangan Siti Masitoh,tak lepas dari koordinasi yang baik antara petugas BP3 TKI Bandung, BP3 TKI Bandara Soekarno Hatta (Soeta) dan Dinas Tenaga Kerja Pemkab Purwakarta, khususnya Bidang Penempatan Tenaga Kerja.

Dihubungi via telepon selulernya Hj.Tuti Gantini Kabid Penempatan Tenaga Kerja, membenarkan bahwa pihaknya sebelumnya telah menerima informasi dari BP3 TKI Bandung yang meminta pihak Disnaker Purwakarta menelusuri alamat TKW atas nama Siti Masitoh yang diketahui berasal dari Purwakarta.

Baca Juga:Cikampek Ingin Lepas dari KarawangSunarti Penderita Obesitas, Akhirnya Dibawa ke RSUD Karawang

Pihak Disnaker Purwakarta selanjutnya mengontak Kepala Desa Gunung Karung dan menanyakan nama dan alamat TKW tersebut. Pihak Pemdes Gunung Karung membenarkannya.

“Setelah kita pastikan bahwa Siti Masitoh benar warga Purwakarta, upaya penjemputan pun dilakukan,” ujar Tuti.

Penjemputan pun melibatkan keluarga TKW, aparat Desa Gunung Karung dan petugas Disnaker Purwakarta. “AlhamdulilahSenin kemarin Siti Masitoh sudah di rumahnya,” imbuhnya.

Sebelumnya, kisah pemulangan Siti Masitoh ke Kampung halamanya itu berawal dari kecurigaan petugas BP3 TKI Bandara Soeta Jakarta karena melihat TKW atas nama Siti Masitoh seperti kebingungan. Siti Masitoh di Bandara Soeta sudah masuk kategori CUL (Common Use Longe) atau help desk sehingga petugas di bandara akhirnya memeriksa data pribadinya.

Sedangkan perusahaan jasa penyalur TKI atau agen yang memberangkatkan Siti, kini masih diselusuri pihak berwenang di Purwakarta.

“Jadi ini atas kerjasama yang baik antar semua steak holder baik di internal Disnaker Purwakarta khususnya Bidang Penempatan Tenaga Kerja. Juga dinas terkait lainnya,” pungkas Tuti.(dyt/dan)

0 Komentar