Desa Lembang Gelar Gebyar Desa

Desa Lembang Gelar Gebyar Desa
PEDULI: Ketua PIA Ardhya Garini Ny. Yayuk Donny Ermawan didampingi oleh kepala desa Lembang Yono Maryono memberikan santunan. EKO SETIONO/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

LEMBANG– Guna mempresentasikan hasil-hasil pembangunan dan program kegiatan di segala bidang secara terintegrasi yang melibatkan seluruh stakeholders, pemerintahan Desa Lembang menggelar ‘Gebyar Desa Lembang SIAP’ 2018.

Menurut kepala desa Lembang Yono Maryono, ‘SIAP’ merupakan Visi Desa Lembang yakni Sehat-Indah-Agamis-Produktif. Merupakan Visi Desa Lembang yang bertumpu pada pelibatan masyarakat secara menyeluruh.

Melalui desa Lembang ‘SIAP’ seluruh stake holder dapat silaturahmi antar satu sama lainnya, menurut Yono banyak kegiatan yang melibatkan masyarakat.

Baca Juga:Anggaran Pilkades Belum Cair, Pemdes Sewakan Sawah Bengkokdr Ainul Yaqin MARS: Pencegahan Stunting Sejak Dini Harus Senantiasa Dilakukan Masyarakat

Selain itu Yono mengatakan, gebyar Desa Lembang siap merupakan refleksi untuk mengevaluasi selama melaksanakan tugas selama satu tahun. “Kita perlihatkan hasil pembangunan pada masyarakat, Memberikan informasi sesuai fakta yang ada” kata Yono. Jumat (9/11).

Lebih lanjut Ia mengatakan, Menjadikan Gebyar Desa Lembang SIAP sebagai program ciri khas dan ikon kegiatan serta menjadi event pembeda dengan Desa-Desa lain, dan Sebagai sarana sosialisasi serta memperkuat Visi Desa Lembang dan juga Visi Kabupaten Bandung Barat.

“Tentu ini juga sebagai ruang hiburan dan apresiasi masyarakat,
sebagai sarana memperkuat kebersamaan masyarakat melalui pelibatannya dalam berbagai kegiatan yang dilaksanakan,” kata Yono.

Salah satu kegiatan bergengsinya, adalah memberikan penghargaan terhadap stakeholder dan tokoh masyarakat yang telah membantu meningkatkan pembangunan di Desa Lembang baik fisik maupun non fisik.

Selain itu, beberapa mitra kerjanya pun mendapat penghargaan diantaranya perusahaan media Pasundan Ekspres. “Saya memberikan penghargaan juga pada salah satu media yang telah menyampaikan informasi tentang Desa Lembang. Sehingga desa Lembang terangkat,” ujarnya.

Yono Menambahkan Salah satu Instansi yang turut serta mensukseskan kegiatan ini adalah Seskoau melaui PIA Ardhya Garini Cabang Berdiri Sendiri, yang telah memberikan bantuan terhadap anak-anak yatim, anak disabilitas dan orang tua jompo yang ada di desa Lembang.

Ketua PIA Ardhya Garini Cabang Berdiri Sendiri Cabang Berdiri Sendiri Seskoau Ny. Yayuk Donny Ermawan sangat mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh desa Lembang.

Baca Juga:Rukaesih Penderita Tumor Butuh Bantuan DermawanLeman Persiapakan SDM Unggul, Komitmen Bangun Desa Berprestasi dan Juara

“Ini positif sekali, kita merasa diri kita bagian dari masyarakat terutama kami ibu-ibu PIA. Atas ajakan Pa Yono kami tersentuh. Salah satu tujuan kami adalah kegiatan sosial. Setiap momen, adalah berharga untuk kegiatan sosial kita. Jika masyarakat membutuhkan kami siap,” ujarnya. (eko/ded)

0 Komentar