Puskesmas DTP Gununghalu Butuh Perbaikan

Puskesmas DTP Gununghalu Butuh Perbaikan
MINIM SARANA: Bupati Bandung Barat, Aa Umbara memantau sarana dan prasarana Puskesmas Gununghalu Kabupaten Bandung Barat. ASEP IMAM MUTTAQIN/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

NGAMPRAH – Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Dengan Tempat Perawatan (DTP) Gununghalu Kabupaten Bandung Barat (KBB) membutuhkan perbaikan dan penataan yang lebih serius. Hal ini mengingat masih minimnya fasilitas dan ruang inap yang kurang layak bagi pasien dalam masa penyembuhan.

Kepala Dinas Kesehatan KBB, Hernawan mengatakan Puskesmas tersebut butuh perbaikan dan peningkatan fisik bangunan. Pasalnya, kondisi ruang rawat inap dipuskesmas tersebut memang masih kurang, sehingga rentan terjadi penularan penyakit kepada keluarga pasien yang menemani.

“Jadi orang datang ke puskesmas itu harus mempercepat penyembuhan. Bukan justru malah menambah sakit karena fasilitas yang kurang memadai. Ditinjau dari sisi kesehatan saja memang kurang layak,” kata Hernawan.

Baca Juga:Pengelolaan Arsip Masih Berantakan, Rencanakan Bangun Depo Arsip Tahun DepanTidak Ada Intervensi, Ating Siapkan Rotasi Lagi

Selain itu, lanjut dia, pihaknya akan menambah sisi kenyamanan pasien dan pengunjung juga akan lebih ditingkatkan lagi. Mulai dari kebersihan hingga ruang pengunjung yang respresentatif, sehingga Puskesmas tidak terkesan kumuh dan kotor.
“Intinya fasilitas di Puskesmas itu akan diperbaiki dan ditingkatkan. Kita ingin Puskesmas itu bisa hidup sesuai fungsinya,” ujarnya.

Adapun di anggaran perubahan akhir tahun ini akan dilakukan perbaikan pada beberapa bagian kecil saja. Sedangkan secara menyeluruh akan dianggarkan kembalinpada anggaran murni 2019.

“2019 kami akan lebih fokus melakukan penataan terhadap Puskesmas ini. Dengan demikian jika ditunjang dengan fasilitas dan bangunan yang memadai, kami yakin pelayanan pun akan jauh lebih prima,” ungkapnya.

Sebelumnya, Bupati Bandung Barat Aa Umbara Sutisna pada sidaknya beberapa lalu, mengkritisi minimnya fasilitas di Puskesmas tersebut. Dalam inspeksi tersebut, mendapati kondisi Puskesmas yang masih jauh dari harapan karena dinilai minim fasilitas

“Saya rasa masih banyak fasilitas yang harus ditambahkan dan diperbaiki. Karena fasilitasnya masih minim. Saya mengintruksikan Kepala Dinas Kesehatan untuk melakukan pembenahan dipuskesmas ini agar pelayanannya jadi lebih baik. Saya tidak ingin mengecewakan masyarakat,” ujarnya.

Beberapa fasilitas yang didapati tidak layak pada kesempatan tersebut diantaranya, adanya tempat tidur yang kurang memadai, adanya ruangan perawatan yang bocor serta areal parkir yang terlalu sempit untuk sebuah Puskesmas Dengan Tempat Perawatan.

0 Komentar