Yesi-Adly Maju dari PDI Perjuangan di Pilkada Karawang 2020

pilkada karawang 2020
dr. Yesi Karya Lianti dan Mohamad Adly Fairus
0 Komentar

Koalisi dengan Empat Partai

KARAWANG-Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Jawa Barat memastikan, telah memberikan rekomendasi untuk mengusung dr. Yesi Karya Lianti dan Mohamad Adly Fairus di Pilkada Karawang 2020.

Hal itu dibenarkan oleh, Sekretaris PDIP Kabupaten Karawang, Natala Sumedha yang menyatakan jika keputusan itu diambil dalam rapat pleno DPD PDI Perjuangan Jabar, dengan Agenda Penetapan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Karawang pada Pilkada 2020, di Aula DPD PDI-P Jabar, Jl. Pelajar Pejuang 45 No.1, Lingkar Selatan Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (8/8).

Dikatakan, dalam penentuan pengusungan pasangan calon bupati dan calon wakil bupati sudah ada kesepakatan bersama empat partai. “Sesuai kesepakatan bersama, maka PDI-Perjuangan akan berkoalisi dengan dua partai lain yakni PAN, PPP, PBB. Untuk kesepakatan resmi nanti saat pendaftaran,” ujarnya, Minggu (9/10).

Baca Juga:Soal Camping Pejabat Subang, Sekda: Bersifat InternalDukung Sapapait Samamanis, Aqua Subang Kirim Sembako ke Dusun Bunikasih Desa Cupunagara

Ditambahkan oleh Natala meski rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan untuk Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati belum turun, namun dirinya mengaku sesuai hasil rapat pleno dari DPD PDI Perjuangan Jabar bahwa dr Yesi dan Adly menjadi pasangan yang diusulkan DPD PDI Perjuangan Jabar ke DPP PDI Perjuangan menjadi Bacabup dan Bacawabup pada Pilkada Karawang 2020.

Sementara itu, Ketua DPC PDIP Karawang Taufik Ismail saat dikonfirmasi mengatakan dengan 6 kursi yang duduk di legislatif, PDI Perjuangn Karawang harus berkoalisi untuk mengusung calon dalam pelaksanaan Pilkada Karawang 2020.

“Semua bakal calon sudah duduk bareng bersama kita. Pada siang ini kami sampaikan, bahwa PDI-Perjuangan akan berkoalisi dengan PPP, PAN, PBB dan Partai Hanura,” ujar Kang Pipik sapaan akrab Ketua DPC PDI Karawang.

Masih kata Kang Pipik, dari hasil rapat pleno memutuskan, PDI Perjuangan akan mengusung pasangan Bacabup dan Bacawabup dr. Yesi Karya Lianti yang akan berpasangan dengan Mohamad Adly Fairus.

Kang Pipik juga menekankan harus ada kejelasan manfaat koalisi dan komitmennya. “Saya tidak mau hal-hal yang terjadi di masa lalu (Pilkada sebelumnya-red) terulang kembali. Meski saat ini PDI Perjuangan Karawang mengalami penurunan kursi dari 9 menjadi 6, namun PDI Perjuangan harus tetap solid,” katanya.(use/vry)

0 Komentar