Ace Ita Ajak Sabilulungan Demi Kemajuan Desa

Ace Ita Ajak Sabilulungan Demi Kemajuan Desa
Ace Ita, Pjs Kades Bojong Barat Kecamatan Bojong
0 Komentar

PURWAKARTA-Pasca 12 jam dilantik Bupati Purwakarta sebagai Penjabat sementara (Pjs) Desa Bojong Barat Kecamatan Bojong, langsung disusul “Sertijab” internal Pemdes pada Kamis malam, Ace Ita seakan tak pernah kenal waktu istirahatnya. Ditemui di Kantor Camat Bojong sebagai posko pengabdianya sejak awal, Bendahara Kecamatan Bojong ini mengajak semua elemen warga Desa Bojong Barat untuk Sabilulungan (dasar gotong royong). Tujuannya untuk saling bekerjasama memajukan desa yang berkantor persis di depan pasar Bojong itu.

“Sabillulungan, perlu ditumbuhkembangkan, guna kemajuan desa yang kini terus bertranformasi menjadi desa terdepan dalam peningkatan segala bidang kehidupan masyarakat. Dari mulai ekonomi, agama, pertanian, dan bidang infrastruktur pendukung lainya,” terang Ace Ita yang kini memasuki usianya yang ke 41 tahun itu.
Sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), yang bertugas ditengah perkembangan masyarakat desa, ,sangat dituntut ketelitian dan pertanggung jawaban yang nyata dan terarah. “Dengan modal pengalaman ini, saya akan coba terapkan tertib administrasi dalam memimpin Desa Bojong Barat,” katanya.

“Saya mohon semua elemen warga bisa bekerja sama,” imbuhnya mempertegas kembali komitmenya.

Baca Juga:Pemuda Pemudi Harus Jadi Panutan, Disparpora: Bijak Menggunakan MedsosPerjuangkan Nasib Guru Honorer

Tanpa dukungan dan koordinasi semua elemen dalam turut memajukan Desa Bojong Barat yang maju, berkembang dan siap menjawab tantangan zaman.
“Sehebat apapun pengalaman lapangan dan administrasi yang baik. Jika tak mendapat dukungan semua elemen warga akan kandas, terlebih sebagai manusia biasa saya juga punya keterbatasan kemampuan,” tuturnya merendah.

Tantangan terberat, Pjs Kades Bojong Barat saat ini, mendapat kepercayaan publik. Sebab harus diakui semua Pjs kades tak dipilih langsung warganya, melainkan atas penilaian rekam jejak atasan langsung dalam kurun waktu sekitar 8 hingga 10 bulan terakhir.

“Makanya saat mengawali berkantor di Pemdes Bojong barat, saya akan belajar langsung sama para tokoh desa, para tokoh agama tokoh pemuda. Saya harapkan tak sungkan menerima saya untuk belajar banyak dengan mereka,” tutupnya.
Pemdes Bojong Barat, saat ini memiliki aset desa cukup besar. Bisa dikatakan desa unggulan disamping desa desa lainya di Kecamatan Bojong.(dyt/vry)

0 Komentar