Jumsih di Tapal Batas Desa

Jumsih di Tapal Batas Desa
GOTONGROYONG: Warga Desa Citalang antusias melaksanakan kegiatan jumsih di tapal batas desa. DAYAT SKDANDAR/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

PURWAKARTA-Sempadan (tapal batas desa) antara Desa Citalang Kecamatan Purwakarta dan Desa Selaawi Kecamatan Pasawahan menjadi target Jumat bersih (Jumsih), Jumat(20/9) pagi kemarin. Puluhan warga Desa Citalang Kecamatan Purwakarta yang dikomando Pj.Kades Citalang Asep Dadi Rosadi dilibatkan dalam acara rutin mingguan itu.

Meski target jumsih adalah sempadan dua desa, namun beberapa ruas jalan desa yang searah seperti jalan Kampung Wangun jaya RT 12 RW 03, tetap menjadi sweeping para relawan kebersihan desa itu.

Hal itu seperti ditegaskan Asep Dadi Rosadi melalui stafnya Urip Hidayat kepada Pasundan ekspres jumat siang kemarin. “Kita mengambil target terjauh yakni sempada desa dengan desa tetangga, namun untuk mengarah kesana, secara bertahap kita bersihkan juga jalan Kp.Wangun Jaya,” terang Urip Hidayat.

Baca Juga:Kunjungi PT SPV, Kapolres Cek IPAL, Jamin Suasana Kondusif untuk Para InvestorRabbani Revisi Harga bukan KPK, Berikan Diskon 40 Persen All Item

Aksi Jumsih yang dikerjakan tim relawan kebersihan desa yang didominasi kaum ibu itu, dikerjakan dengan penuh keceriaan. Warga yang tak turut serta, menyumbang makanan ringan dan air mineral sehingga tercipta kekompakan dan silaturahmi sesama warga.

“Rencananya usai dibersihkan beberapa ruas jalan yang terlihat berlubang akan ditindak lanjuti dengan penambalan. Hal itu sudah dikoordinasikan dengan intansi terkait di Pemkab Purwakarta,” ujarnya.

Soal adanya penumpukan sampah di selokan sepanjang jalan yang dapat menyumbat saluran air dimusim hujan, menjadi fokus utama pembersihan selain rumput dan ilalang yang tumbuh liar.

“Kita akan pastikan semua jalan yang dibersihkan setiap Jumsih digelar tak akan menjadi kawasan rawan, baik banjir maupun blind spot yang menakutkan saat dilalui warga dimalam hari,” pungkasnya. (dyt/sep)

0 Komentar