Polri Siapkan Pelatihan Keselamatan Cegah Covid-19

Polri Siapkan Pelatihan Keselamatan Cegah Covid-19
DILAUNCHING: Satlantas Polres Purwakarta melaunching program Polri Peduli Keselamatan Cegah Covid-19. ADAM SUMARTO/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

PURWAKARTA-Satlantas Polres Purwakarta melaunching Program Polri Peduli Keselamatan Cegah Covid-19 sesuai instruksi Mabes Polri dalam rangka pandemi global Covid-19, Rabu (14/4).

Kasatlantas Polres Purwakarta, AKP Zanuar Cahyo Wibowo, mengatakan, program tersebut berpusat di Mabes Polri, namun untuk pelaksanaannya kembali ke masing-masing polres yang ada di Kabupaten/Kota. “Kami di Polres Purwakarta memberikan pelatihan kepada para peserta selama tiga bulan, yakni dari April sampai Juni 2020,” kata Kasatlantas di Mapolres Purwakarta.

Dirinya menjelaskan, pada bulan pertama para peserta mendapatkan pelatihan mengenai pengetahuan bahaya Covid-19 dari Dinas Kesehatan atau Dokter Kesehatan Polres Purwakarta. “Bulan kedua (Mei) kami akan melaksanakan safety riding dan safety driving. Sedangkan bulan ketiga tentang etika pelayanan terhadap penumpang. Baik penumpang bus, angkot, atau ojek pangkalan,” ujarnya.

Baca Juga:Disperindag Karawang Berikan Surat Teguran, Ratusan Toko Modern Langgar Jam OperasionalBantu Warga Sekitar, FIFGROUP Karawang Bagikan 400 Paket Sembako

Selain itu, kata Bowo, para peserta pelatihan nantinya bakal menerima insentif sebesar Rp600 ribu bekerjasama dengan BRI, di mana insentif itu langsung dari Mabes Polri.
“Yang berhak mendapatkannya itu sopir angkot, kernet bus, hingga ojek pangkalan dan warga yang masuk dalam nama-nama yang kami ajukan. Peserta akan mendapatkan atm secara massal untuk penyaluran insentif tersebut,” ujarnya.

Dirinya pun menjamin setiap pelaksanaan pelatihan tetap mengedepankan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19. “Mulai dari penggunaan masker, kewajiban mencuci tangan, hingga pengaturan jarak duduk antarpeserta,” ucapnya.(add/vry)

0 Komentar