
PURWAKARTA-Tingkat partisipasi pemilih pada Pemilu 2019 sangat tinggi, bahkan melampaui target yang ditetapkan.
Hal ini disampaikan Ketua KPU Purwakarta Ahmad Ikhsan Faturrahman saat ditemui wartawan di sela prosesi pelepasan suara ke tingkat Provinsi Jawa Barat, di Kantor KPU, Kamis (2/5).
“Alhamdulillah target 80 persen terlewati, yakni tingkat partisipasi pemilih mencapai 82,1 persen. Ini menandakan kesadaran masyarakat akan proses demokrasi semakin tinggi. Pun halnya dengan kedewasaan berpolitik di masyarakat,” kata Ahmad Ikhsan.
Dirinya juga menyebutkan, proses rekapitulasi di tingkat KPU berjalan aman, lancar, dan kondusif. “Bahkan waktunya lebih singkat, yakni hanya dua hari. Di mana sebelumnya ditetapkan waktu rapat pleno rekapitulasi suara di tingkat kabupaten berlangsung selama tiga hari,” ujarnya.
Ditemui terpisah, Koordinator Divisi Hukum KPU Purwakarta Salman Alfarisi mengungkapkan, seluruh partai peserta pemilu, nir PKPI, telah menyerahkan Laporan Penerimaan Pengeluaran Dana Kampanye (LPPDK).