UPI Kampus Purwakarta Terus Tumbuhkan Jiwa Entrepreneur

upi purwakarta
ASPIRASI: Ketua Majelis Wali Amanat UPI Dr (Hc) KH As'ad Said Ali (kedua dari kanan) saat mendengarkan aspirasi yang disampaikan oleh jajaran UPI Kampus Purwakarta. ADAM SUMARTO/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

Setiap Mahasiswa Diarahkan untuk Penelitian Kewirausahaan

PURWAKARTA-Ketua Majelis Wali Amanat Universitas Pendidikan Indonesia (MWA UPI) Dr (HC) KH As’ad Said Ali melakukan kunjungan ke UPI Kampus Purwakarta, Kamis (23/7).
Kehadiran KH As’ad guna menampung aspirasi kampus UPI yang ada di daerah untuk kemudian disampaikan kepada Rektor UPI Prof Dr M Solehuddin M.Pd MA yang baru saja terpilih.

“Atas terpilihnya Rektor UPI yang baru, Majelis Wali Amanat UPI ditugaskan untuk mendatangi kampus-kampus UPI yang ada di daerah. Di antaranya Kampus Purwakarta, Serang, Cibiru, Sumedang, dan Tasikmalaya. Kebetulan saya kebagian yang di Purwakarta,” ujar KH As’ad saat ditemui di Kampus UPI Purwakarta.

Dirinya pun mendengarkan langsung aspirasi dari Direktur UPI Purwakarta Prof Turmudi M.Ed, M.Sc, Ph.D beserta para dosen. Aspirasi tersebut disampaikan melalui rapat di salah satu ruangan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga:Sengketa Tanah Pasar Berujung PK di MA, Putusan Terbit Bulan AgustusBangga Kencana Mengudara Bersama 54 Radio se-Jabar

UPI masih mengikuti kebijakan pemerintah

Disinggung terkait kebijakan kampus atau sistem perkuliahan selama pandemi, KH As’ad menyebutkan UPI masih mengikuti kebijakan pemerintah. Yakni, mengandalkan sistem daring.

“Pada kunjungan ini, saya menyampaikan mahasiswa UPI Kampus Purwakarta harus terus menumbuhkan jiwa entrepreneur. Baik melalui kurikulum perkuliahan hingga unit kegiatan mahasiswa,” kata KH As’ad.

Ditemui terpisah, Wakil Direktur UPI Purwakarta Dr H Agus Muharam M.Pd menyebutkan, ada beberapa masukan yang disampaikan kepada Ketua MWA UPI. “Di antaranya terkait pengembangan SDM dan infrastruktur yang memang saat ini sedang terus dikembangkan di kampus daerah,” ujar Agus.

Terlebih, sambungnya, saat ini kampus Purwakarta sedang melanjutkan pembangunan yang cukup hebat berupa gedung empat lantai. “Insyaallah, pada Desember tahun ini pembangunan tersebut ditargetkan rampung,” kata Agus.

Selain itu, kata dia, akan dibuat juga sarana kegiatan mahasiswa. Seperti sekretariat berbagai aktivitas mahasiswa, baik himpunan mahasiswa maupun BEM.

“Saat ini juga sedang dikembangkan labschool sebagai sekolah percontohan baru untuk tingkat playgroup dan SD. Ke depan akan dibangun Labschool tingkat SMP dan SMA,” ujarnya.

0 Komentar