Warga Cihideung RT 02 Gelar Semarak Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74

Warga Cihideung RT 02 Gelar Semarak Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74
MERIAH: Warga Cihideung RT 02 Kelurahan Ciseureuh, Purwakarta menngelar acara semarak HUT RI ke-74, Sabtu (24/8). YUSUP ZAELANI/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

PURWAKARTA- Warga Cihideung RT 02/03 menggelar berbagai kegiatan untuk menyemarakkan kemerdekaan Republik Indonesia dengan meriah. Acara tersebut digelar pada malam hari Sabtu (24/7).

Ketua RT 02/03 Kp Cihideung Kelurahan Ciseureuh, Purwakarta, Iman Tulloh mengatakan, acara ini ditujukan untuk menjalin kekompokan antar warga juga untuk menambah semangat para warga di kampung ini.

“Diharapkan acara ini bisa menghibur seluruh warga Cihideung dan diharapkan ada satu kekompakan antarwarga,” kata Iman kepada Pasundan Ekspres,

Baca Juga:Kunjungi Compreng, Kiyai Maruf Tetap ‘Sarungan’, Serukan Jaga NKRIHebat! Santri Ponpes Darussalam Lolos Babak 16 Besar Kejuaraan Nasional Tenis Meja

Iman menambahkan bahwa acara ini sepenuhnya didukung oleh warga Cihideung. Sumber dananya sendiri berasal dari warga dengan cara patungan dan sumbangan.

“Pertama acaranya ini sepenuhnya didukung oleh warga Cihideung, warga sengaja patungan dan adapun yang memberi sumbangan agar berjalannya acara ini,” tambah Iman.

Lebih lanjut, Iman berharap setiap tahunnya dapat mengadakan kekegiatan yang sama untuk ikut berpartisipasi memeriahkan HUT RI.

“Ini kita ingin mulai lagi supaya bisa rutin nantinya kedepan,” katanya.

Iman menjelaskan, acara memeriahkan HUT RI ke- 74 kali ini diisi dengan beberapa lomba, diantaranya ada futsal, makan kerupuk dan lainny saat 17 Agustus yang lalu.

Acara malam inipun diisi dengan berbagai kegiatan diantaranya tarian anak-anak, pemutaran film dokumenter, dan juga pembagian hadiah.

“Semoga kedepaannya warga Cihideung khususnya RT 02 selalu seperti ini, yaitu mengutamakan gotong royong ataupun kerjasama dalam kehidupan sehari-hari,” pungkas Rino.(cup)

0 Komentar