Anggota Linmas Dilatih Pengendalian Keamanan

Anggota Linmas
PENYEGARAN TUPOKSI: Pelatihan Linmas di lingkungan Kecamatan Kalijati, dihadiri langsung unsur Muspika Kalijati dan Kepala Bidang Linmas Sat Pol PP Kabupaten Subang, Yosep. INDRAWAN SETIADI/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

KALIJATI-Untuk keamanan dan kenyamanan lingkungan, tentu perlu sinergitas berbagai lini masyarakat, baik dari aparatur pemerintah maupun aparatur keamanan di berbagai tingkatan.

Peran Pelindung Masyarakat (Linmas), yang kerap dinilai “Sebelah Mata” namun memiliki peran penting di tengah-tengan masyatakat sebagai penjaga stabilitas keamanan, kini mulai diperhitungkan.

Berbagai pelatihan pengendalian kenyamanan dan keamanan lingkungan diberikan pada para anggota Linmas di lingkungan Kecamatan Kalijati.

Baca Juga:Kamenag Subang Resmikan Masjid Raudlatul JannahTingkatkan Produksi Pertanian, Koramil Pusakanagara Buat Kebun Percontohan Bios 44

Kepala Bidang Linmas Sat Pol PP Kabupaten Subang, Yosep menyatakan pelatihan ini dilakukan rutin setiap tahun, bertujuan untuk memberikan pelatihan dan pengetahuan tentang keamaan dan kenyamanan lingkungan di lingkungan tingkat Desa.

“Sebenarnya kegiatan pelatihan ini sudah berjalan setiap tahun, dan tentunya bertujuan untuk memberikan pelatihan keamanan dan kenyamanan lingkungan kepada para anggota Linmas,” jelas Yosep.

Adapun tujuan dari pelatihan tersebut diungkapkan Yosep untuk penyegaran (refresh) Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) bagi anggota Linmas di Kecamatan.
Camat Kalijati, Ahmad Hidayat juga mengapresiasi adanya kegiatan pelatihan Linmas tersebut. Hal ini tentunya untuk memberikan pengetahuan pengendalian keamanan di setiap Desa se-Kecamatan Kalijati.

Selain itu, untuk memberikan kenyamanan dan keamanan lingkungan. “Ini pun untuk memberikan pengetahuan terhadap para linmas dari setiap Desa se-Kecamatan Kalijati,” pungkas Camat Oten, sapaan akrab camat Kalijati. (idr/sep)

0 Komentar