Habiskan Waktu Libur Panjang di Pantai Pondok Bali

Habiskan Waktu Libur Panjang di Pantai Pondok Bali
ALTERNATIF LIBURAN: Suasaha liburan di Pantai Pondok Bali. Wisatawan lokal maupun luar daerah jadikan Pondok Bali sebagai alternative menikmati liburan akhir tahun. YOGI MIFTAHUL FAHMI/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

LEGONKULON-Momen libur natal dan akhir tahun tak disia-siakan oleh warga. Kawasan wisata Pantai Pondok Bali masih ramai dikunjungi wisata. Suasana libur natal dan tahun baru dimanfaatkan berbagai keluarga untuk menghabiskan waktu di pantai.

Kondisi cuaca yang sejuk dan ombak yang bersahabat makin memanjakan ribuan wisatawan untuk berenang dan memanjakan anak-anaknya di bibir pantai. Obyek wisata Pantai Pondok Bali sejak pertengahan tahun 2019 tanpa pengelola karena habis kontrak. Untuk itu, Pemkab Subang akhirnya menggratiskan tiket masuk Pantai Pondok Bali.

Salah satu wisatawan asal Purwakarta Nuryani mengatakan, libur panjang anak sekolah serta jelang akhir tahun dimanfaatkan ia bersama keluarga untuk berkunjung ke Pantai yang ada di Subang. “Kebetulan bisa kesini lagi, sudah 3 kali kesini, tahun kemarin juga kesini. Ya, lumayan deket soalnya kalau ke daerah Pamanukan sini,” katanya.

Baca Juga:Tantangan Guru di Era Revolusi 4.0Tahun Baru: Mari Kita Eratkan Solidaritas Kebangsaan

Menurutnya, liburan di Pantai Pondok Bali bisa menjadi wisata alternatif bagi keluarga. Selain bisa menikmati pantai walau, dia dan keluarga juga bisa bersantap seafood tepat dibibir pantai. “Ya termasuk itu, sekalian makan seafood kalau di Pantainya kan enak,” imbuhnya.

Sementara itu, wisatawan lokal dari Tambakdahan Ahmad Nurhasan mengaku sengaja liburan ke Pantai Pondok Bali dengan memboyong anggota keluarganya. Menurut Hasan yang akrab disapa, kunjungan ke Pondok Bali memang sudah jauh hari direncanakan. “Pantainya kan deket, tidak jauh, yang murah meriah saha, yang penting anak senang,” ucap Ahmad.

Selama liburan anak sekolah dan natal, terpantau kawasan wisata pondok bali cukup menarik wisatawan lokal maupun luar daerah. Jika melihat pada tahun-tahun sebelumnya, jelang tahun baru, pengunjung ke Pantai Pondok Bali diprediksi terus meningkat.(ygi/sep)

0 Komentar