Kemenag: Tidak Ada Salat Iedul Fitri di Alun-alun Subang

Kemenag: Tidak Ada Salat Iedul Fitri di Alun-alun Subang
0 Komentar

SUBANG – Menyusul keputusan pemerintah pusat, sudah dipastikan tidak akan digelar Salat Idul Fitri di lapang alun-alun Subang. Apalagi Kecamatan Subang merupakan zona merah yang diberlakukan PSBB lanjutan.

Hal itu dipastikan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Subang Drs. KH Abdurohim Msi. “Sebelumnya kita kordinasi dengan Ketua Harian Gugus Tugas dan akhirnya diputuskan tidak akan ada salat ied di lapangan alun-alun Subang ataupun di Masjid Agung,” ujarnya.

Selain di Kecamatan Subang, salat ied juga dipastikan tidak digelar di Kecamatan Cipendeuy. Apalagi pemerintah pusat memutuskan melarang salat ied berjamaah. Agar mata rantai penularan Covid-19 dapat diputus.

Baca Juga:Mahasiswa Sebagai Agen of Change untuk Menangani Pandemi Covid 19Polemik Bansos di Tengah Pandemi

Sementara untuk memastikan 1 Syawal, Kemenag akan menggelar rukyat di pesisir Pondok Bali. “Kita hari Jumat akan gelar rukyatul hilal di Pondok Bali,” pungkasnya. (ygo/man)

0 Komentar