Kunjungi Kantor Kecamatan, Ruhimat Titip Pelayanan Masyarakat

Kunjungi Kantor Kecamatan, Ruhimat Titip Pelayanan Masyarakat
SELFIE: Bupati Subang, H.Ruhimat berfoto bersama staf pegawai saat kunjungannya ke Kantor Kecamatan Jalan Cagak. INDRAWAN/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

JALANCAGAK-Bupati Subang, H. Ruhimat melakukan kunjungan ke Kantor Kecamatan Jalancagak, Selasa (27/8). Selain melaksanakan Solat Dzuhur, Bupati juga sempat memeriksa beberapa ruangan dan perlengkapan di kantor Kecamatan Jalan Cagak, untuk melihat kondisi beberapa ruangan, termasuk ruangan pendamping desa Kecamatan Jalan Cagak.

Dia megaku hanya ingin memastikan saja pelayanan di Jalan Cagak pada masyarakat berjalan baik. “lya tadi saya sudah bilang pada Pa Camat, agar pelayanan publik diutamakan, alhamdulilah hasilnya juga bagus, tadi saya sempatkan ke ruang Paten, melihat sendiri,” tambahnya.

Sementara itu, Camat Jalan Cagak Wahyu Suryana menyampaikan terimakasih dan apresiasinya pada Bupati Subang, yang telah mengunjungi kantor Kecamatan Jalan Cagak.

Baca Juga:Buku Nikah Dipasang Barcode, Cegah Pemalsuan dan DisalahgunakanOni SOS: Harus Siap Lewati Masa Transisi

Dia berharap kehadiran Bupati, menjadi pemantik untuk dirinya dan para staf di Kecamatan Jalan Cagak untuk bekerja lebih maksimal, dalam upaya lebih meningkatankan pelayanan pada Masyarakat.

“Saya secara pribadi berterimakasih dengan kunjungan Bupati ke setiap kantor kecamatan. Ini menunjukan kepeduliannya, padahal kita tau sendiri jadwalnya sedang padat. Itu menjadikan kami terpacu untuk bekerja melayani masyarakat dengan lebih maksimal lagi,” ungkapnya.

Kehadiran Bupati tersebut, sontak saja menjadi ajang selfie para staf kecamatan. Bupati pun melayani permintaan foto dari satu persatu staf kecamatan tersebut dengan sabar. (idr/sep)

0 Komentar