Laskar Garda Bangsa Agendakan Deklarasi

Laskar Garda Bangsa Agendakan Deklarasi
PERSIAPAN: Panglima Laskar Garda Bangsa H. Mubarok saat memimpin rapat koordinasi yang membahas persiapan Deklarasi yang diagendakan pada Maret di alun-alun Subang. DADAN RAMDAN/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

SUBANG-Laskar Garda Bangsa yang belum lama didirikan, namun telah mendiklat ratusan anggota yang kemudian akan disalurkan ke sejumlah perusahaan industeri di wilayah Subang, Jabar dan nasional.

Dalam waktu dekat ini, Laskar Garda Bangsa dibawah Panglima H. Mubarok, berencana membuat agenda deklarasi pada Maret mendatang.

“Iya kita sudah lakukan rapat koordinasi bersama jajaran pengurus Laskar Garda Bangsa, untuk persiapan Deklarasi di alun-alun Subang bulan Maret nanti,” ujarnya.

Baca Juga:Tahun 2020 Dewan Ingin Bahas APBD Dari RKPD283 Orang Tercatat Pemilih Disabilitas

Menurut H. Mubarok, sebelumnya pihaknya telah menggodog ratusan anggota laskar, dengan bimbingan dan instruktur TNI di Cianjur beberapa waktu lalu.

Hal itu kata dia, sebagai persiapan menyongsong tumbuhnya daerah industeri di Kabupaten Subang dan sekitarnya.

“Mereka kita bekali keahlian seperti sopir, operator alat berat dan tenaga security. Pokoknya siap bekerja di tempat manapun dan posisi apapun, ready for use,” imbuhnya.(dan)

0 Komentar