Musrenbang Tentukan Prioritas Pembangunan, Serap Usulan Dari Desa

Musrenbang Tentukan Prioritas Pembangunan, Serap Usulan Dari Desa
MUSRENBANG: Pemcam Kalijati melaksanakan Musrenbang tingkat kecamatan, yang membahas program skala prioritas, berdasarkan ajuan masyarakat desa. INDRAWAN/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

KALIJATI-Muspika Kalijati mengadakan Musrenbang tahun anggaran 2020, kemarin Senin (28/1). Musrenbang tersebut membahas rencana pembangunan tahun 2020.

Ketua Pelaksana Musrenbang tahun anggaran 2020 sekaligus Sekmat Kecamatan Kalijati Untang Herawan menyampaikan, laporannya pada pembukaan Musrenbang tahun anggaran 2020 Kecamatan Kalijati bahwa, pada Musrenbang akan disepakati kegiatan prioritas, sasaran, yang disertai target dan kebutuhan pendanaan dalam daftar prioritas Kecamatan Kalijati.

“Kami juga telah menyepakati daftar usulan program dan kegiatan yang belum terakomodir beserta alasannya, kemudian hasil kesepakatan sidang-sidang pada Musrenbang tingkat Desa Se-Kecamatan Kalijati” Jelasnya.

Baca Juga:Pemdes Wanakerta Akomodir Warga Jadi Karyawan PabrikImport Gula dan Persoalan Keberpihakan Pemerintah

Dijelaskan juga mengenai program prioritas, menurutnya terdapat 3 program prioritas pada Musrenbang Kecamatan Kalijati, pertama program bidang sosial budaya yang mecakup urusan pendidikan dan kesehatan, selanjutnya program ekonomi mengenai kesejahtraan masyarakat, serta pengembangan usaha masyarakat, dan terakhir program mengenai infrastruktur, yang mencakup pembangunan fisik, baik jalan penghubung antar desa ataupun sarana prasarana di setiap desa.

Camat Kalijati Lukita Harjana menambahkan laporan sekaligus membuka kegiatan Musrenbang Tahun 2020 tingkat Kecamatan Kalijati, dalam sambutannya dia memapaparkan mengenai pentingnya peran serta dan aspirasi masyarakat dalam mencapai pembangunan yang maksimal.

Disampaikan juga hasil Musrenbang 2018 yang akan terealisasi 2019 untuk Kecamatan Kalijati sekitar sebesar 5 Milyar lebih.

“Setiap unsur baik pemerintahan desa atau masyarakat harus turut aktif dalam pelaksanaan pembangunan, serta mendukung juga melaksanakan program Bupati dan Wakil Bupati Subang, selain itu kehadiran Wakil Ketua DPRD Subang dari dua praksi sekaligus juga harus dimanfaatkan untuk mengkomunikasikan aspirasi masyarakat agar terintegritas dan terkawal sampai setiap ajuan program bisa terealisasi,” tambahnya.

Musrenbang Kecamatan Kalijati tahun anggaran 2020 diharapkan mampu mengakomodir seluruh ajuan kegiatan dan program dari setiap peserta Musrenbang.

Termasuk juga menciptakan sinergitas setiap unsur Masyarakat, termasuk juga Muspika dan Pemerintahan Desa untuk menciptakan Kecamatan Kalijati yang semakin maju, secara khusus dan sama-sama berperan serta mendukung juga melaksanakan program Subang Jawara untuk menjadikan Kabupaten Subang yang Jawara secara umum.

Musrenbang tersebut dipimpin langsung Camat Kalijati Lukita Harjana, Kapolsek Kalijati AKP Joni Wardhi SH, Danramil 0503/Kalijati Kapten Inf Karsa, Wakil Ketua DPRD dari praksi partai PKS Asep Hadian, Wakil Ketua DPRD dari praksi partai Golkar Bambang Irmayana, para UPTD Se-Kecamatan Kalijati, Ferkopimka Kecamatan Kalijati, perwakilan BP4D Kabupaten Subang, juga para Kepala Desa Se-Kecamatan Kalijati, dan para Pendamping Desa, serta delegasi atau utusan perwakilan masyarakat setiap desa Se-Kecamatan Kalijati.(idr/dan)

0 Komentar