Tanggul Irigasi Jebol, Bupati Gotong Royong Pasang Brojong

Tanggul Irigasi Jebol, Bupati Gotong Royong Pasang Brojong
0 Komentar

SUBANG-Lining irigasi di Cisalak, tepatnya Desa Darmaga Jebol Akibat longsor beberapa waktu lalu.

Hal tersebut menyita perhatian Bupati Subang H.Ruhimat, hingga memutuskan untuk melakukan gorol perbaikan, pada Selasa (3/11).

Bupati Subang, H.Ruhimat yang tiba di desa Darmaga mendapat sambutan yang meriah dari warga. H.Ruhimat dalam kesempatan tersebut bersama jajaran dan muspika Kecamatan Cisalak, berjalan menyusuri Sungai Irigasi Bantarpanjang dan pematang sawah untuk meninjau lokasi jebolnya lining irigasi Bantarpanjang.

Baca Juga:Mau Tau Anggaran Rp4,5 Triliun di Pemkab Karawang Dibelanjakan Kemana, Ini Detailnya(E-Paper) Pasundan 4 November 2020

Kang Jimat setiba di lokasi gotong royong yang saat itu akan di pasang bronjong, turut membaur dengan warga masyarakat, memindahkan batu batu secara estafet yang akan di jadikan sebagai tahanan atau penahan dinding lining irigasi.

“Terima kasih yang tak terhingga bagi seluruh warga desa yang hadir dalam kegiatan Gorol di Sungai Irigasi Bantarpanjang, yang mengairi 240 hektar di Desa Darmaga dan Desa Cigadog, saya merasa bangga akan sikap kegotong royongan warga masyarakat yang tidak membedakan usia, semua kalangan hadir mengikuti kegiatan gotong royong,” ungkap H.Ruhimat.

Dia merekomendasikan 3 titik yang jebol untuk segera di cor, tidak hanya dibronjong agar memiliki daya tahan yang lebih baik jika dibandingkan dengan menggunakan bronjong. Dia siap menurunkan biaya untuk pengecoran. (idr/ded)

0 Komentar