Di Gala Dinner WZF 2019, Daud Ajak Pengelola Zakat untuk Mengentaskan Kemiskinan

Di Gala Dinner WZF 2019, Daud Ajak Pengelola Zakat untuk Mengentaskan Kemiskinan
Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Daud Achmad menerima perwakilan dari World Zakat Forum (WZF) International Conference 2019 pada Gala Dinner di Aula Barat Gedung Sate Kota Bandung, Selasa (05/11/19). (Foto: Pipin/Humas Jabar)
0 Komentar

Adapun WZF Internasional Conference 2019 yang dihelat selama tiga hari ini mengusung tema ‘Optimizing Global Zakat Role Through Digital Technology’. WZF sendiri merupakan forum yang mewadahi lebih dari 33 lembaga-lembaga zakat yang ada di seluruh dunia antara lain Indonesia, Malaysia, Inggris, Mesir, Amerika Serikat, Qatar, Turki, Singapura, India, Bosnia Herzegovina, serta Arab Saudi, yang bertujuan untuk secara aktif berkontribusi dalam menuntaskan masalah ekonomi dan sosial melalui jaringan dan program WZF.

Dalam rangkaian WZF International Conference 2019 ini, pimpinan dan praktisi lembaga zakat dunia, pimpinan daerah dan dinas terkait, akademisi dan peneliti, Baznas se-Indonesia, Lembaga Amil Zakat, Non-Governmental Organization (NGO), hingga perrwakilan institusi multinasional akan berdiskusi soal tantangan di era digital serta bagaimana peran zakat dalam meningkatkan ekonomi masyarakat.

Turut hadir dalam Gala Dinner di Gedung Sate adalah Senior Minister of Special Mission Islam Affairs Cambodia Oknha Datuk Otsman Hassan, Minister of Islamic Affairs Maldives Ahmed Zahir Ali, serta perwakilan dari berbagai negara lainnya. (HUMAS JABAR)

0 Komentar