Gelar Sidang Saat Pandemi Covid-19, Universitas Subang Luluskan Sarjana melalui Ujian Daring

Gelar Sidang Saat Pandemi Covid-19, Universitas Subang Luluskan Sarjana melalui Ujian Daring
TETAP SARJANA: Tampilan layar peserta dan penguji sidang Sarjana Universitas Subang menggunakan sistem daring.
0 Komentar

SUBANG-Universitas Subang berhasil meluluskan 18 Sarjana melalui ujian sistem daring. Pada saat pandemi Covid-19 ini, agenda persidangan tetap dilaksanakan dengan memanfaatkan teknologi komunikasi yang ada.

Rektor Universitas Subang, Dr Drs Ir H Moeslihat Komara, M.Si mengatakan, sejak situasi pandemi Covid-19 Unsub telah melakukan perkuliahan sistem daring. Termasuk sidang Sarjana pun digelar secara daring. “Untuk pertama kalinya Unsub berhasil meluluskan 18 orang Sarjana (S1), mereka dari Fakultas Ilmu Administrasi,” ungkapnya dalam keterangan tertulis yang diterima Pasundan Ekspres, Minggu (3/5).

Rektor sendiri dalam sidang yang digelar pada 21 dan 23 April 2020 turut menjadi penguji. Dia menjadi saksi langsung bahwa pelaksanaan sidang melalui daring dapat berjalan dengan lancar. “Tidak mengalami kesulitan dengan sistem daring ini,” ujarnya.

Baca Juga:826 Siswa SMKN 2 Karawang Lulus di Ujian SekolahAparat Gabungan Jaga Diperbatasan, Pemdes Tamansari Periksa Warga yang Lewat

Dekan Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Subang, Dr H Iwan Henri Kusnadi.,M.Si sebagai pimpinan sidang Sarjana merasa lega bisa melaksanakan sidang dengan lancar.
Meskipun dilaksanakan secara daring, tidak mengurangi subtansi dari pelaksanaan siding ini. “Sarjana yang dihasilkan melalui proses sidang sistem daring ini diharapkan menjadi lulusan yang berkualitas,” katanya.

Sidang dengan sistem daring ini menggunakan aplikasi Zoom. Peserta siding menyampaikan terlebih dahulu hasil penelitiannya dihadapan tiga orang penguji. Kemudian, secara bergantian penguji mengomentari hasil penelitian mahasiswa tersebut. Tanya jawab pun berlangsung.

Sementara itu, 18 orang yang berhasil lulus sidang antara lain Virdina, Sendi, Syaipul Rohman, Yosef, Susanti, Tardim, Siti Wilawati, Hari, Riyan, Afriesta, Egi, Iyan, Sukarni, Tia Bastiar, Anita, Ghifary, Katianeu dan Riyanti.(ysp/vry)

0 Komentar