Dari Laut hingga Pegunungan, Cijulang Punya Wisata Lengkap di Pangandaran

Dari Laut hingga Pegunungan, Cijulang Punya Wisata Lengkap di Pangandaran
Foto: ANTARA FOTO/RAISAN AL FARISI
0 Komentar

PASUNDANEKSPRES.CO – Cijulang Punya Wisata Lengkap di Pangandaran. Hampir seluruh kecamatan di Kabupaten Pangandaran memiliki destinasi wisata, namun masing-masing menawarkan karakter dan ciri khas yang berbeda.

Dari sekian banyak wilayah, Kecamatan Cijulang muncul sebagai daerah dengan paket wisata paling lengkap, mulai dari bentang laut, sungai, hingga pegunungan.

Cijulang merupakan wilayah dengan aksesibilitas transportasi paling mumpuni di Pangandaran. Di kecamatan ini terdapat Bandara Nusawiru, terminal bus, hingga peninggalan bersejarah eks Stasiun Kereta Api Cijulang-Banjar.

Selain itu, terdapat pula infrastruktur pelabuhan di kawasan Bojong Salawe.

Baca Juga:Batam Dilanda Lonjakan Pengunjung dari Singapura dan MalaysiaBNPB Percepat Operasi Cuaca dan Penyediaan Perumahan Sementara di Sumatera

Meski moda transportasi kereta api dan pelabuhan saat ini belum beroperasi secara komersial, keberadaan terminal dan bandara sudah cukup menjadi penghubung vital bagi wisatawan mancanegara maupun domestik.

Saking lengkapnya fasilitas publik di sana, Cijulang kerap dijuluki sebagai “Metropolitan”-nya Kabupaten Pangandaran. Bahkan, sebelum Kecamatan Parigi ditetapkan sebagai ibu kota kabupaten, Cijulang sempat menjadi kandidat kuat pusat pemerintahan.

Secara administratif, Kecamatan Cijulang memiliki 12 destinasi wisata dengan panorama mempesona yang tersebar di lima desa: Margacinta, Kondangjajar, Cibanten, Kertayasa, dan Batukaras. Keragaman wisatanya pun sangat kaya, mencakup pantai, gua, sungai, desa wisata, kawasan konservasi alam, hingga padepokan seni budaya.

Desa Batukaras menjadi penyumbang objek wisata terbanyak dengan total delapan titik. Destinasi tersebut meliputi Pantai Batukaras (yang populer bagi peselancar), Konservasi Mangrove, River Trip Shane Josa, Pantai Sanghiang Kalang, bumi perkemahan, Saung Panireuman, Situ Cisamping, dan Pantai Batu Nunggal.

Sementara itu, Desa Kertayasa merupakan rumah bagi objek wisata ikonik dunia, Green Canyon (Cukang Taneuh), serta memiliki Goa Bau dan Saung Angklung Mang Koko. Di Desa Cibanten, wisatawan dapat mengunjungi Curug Ciparakan dan Pondok Petra.

Bagi pencinta budaya dan petualangan, Desa Margacinta menawarkan Kampung Badud (seni tradisional khas lokal), Taman Budaya Sagati, body rafting Margacinta, Goa Murabengang, hingga Puncak Mutuk Wareng. Sedangkan di Desa Kondangjajar, terdapat Situs Sumur Bandung serta wisata edukasi di Bandara Nusawiru.

Aset Penting Pariwisata DaerahKepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Dadan Sugista, mengonfirmasi bahwa Cijulang merupakan aset penting bagi pariwisata daerah. Dua dari objek wisata unggulan yang dikelola langsung oleh Pemkab Pangandaran berada di wilayah ini.

0 Komentar