“Cijulang itu paket komplit. Dua wisata favorit di Pangandaran ada di sini, yaitu Pantai Batukaras dan Green Canyon,” ujar Dadan, Rabu (21/1/2026).
Dadan menjelaskan bahwa kondisi demografi Cijulang sangat istimewa karena memiliki bentang alam yang variatif dan sangat potensial untuk terus dikembangkan.
“Potensinya sangat besar karena diolah dari alamnya langsung. Ada sungai, laut, gua, pegunungan, hingga kekayaan seni tradisional budayanya yang masih terjaga,” tutupnya.
MUAMMAR QADAFFI
