PASUNDAN EKSPRES – Hej, para generasi Gen Z dan Milenial! Kalian sudah pada tau belum, nih, tentang jenis deposito minim risiko tapi tetap menguntungkan? Kalian wajib tau sedini mungkin, ya!
Apa itu Deposito?
Deposito tuh kayak tabungan, cuma bedanya ada bunga yang lebih besar.
Jadi, kalian taruh uang kalian di bank, tapi enggak bisa seenaknya ngambilnya kapan aja.
Biasanya ada jangka waktu tertentu yang harus kalian ikuti.
Baca Juga:Resep Simple Smoothies Mangga yang Viral dan Kekinian ala TikTokPecinta Mobil Sport Kudu Tau Harga Mobil BMW M3 GTR di Indonesia, Bikin Melotot!
3 Deposito Minim Risiko
Sama seperti perbankan yang lainnya, deposito juga ada risikonya.
Tinggal kita pilih-pilih saja mana deposito minim risiko yang bisa dicoba!
Berikut ada 3 deposito minim risiko yang bisa kalian pertimbangkan:
1. Deposito Berjangka
Pertama, ada deposito berjangka.
Ini yang paling umum dan sering dijumpai.
Kalian bakal setor uang ke bank dengan jangka waktu yang disepakati, misalnya 3 bulan, 6 bulan, atau bahkan lebih lama.
Nah, semakin lama jangka waktu deposito, biasanya bunga yang diberikan juga lebih tinggi.
Jadi, kalian harus sabar nunggu sampai jangka waktunya berakhir biar bisa dapet bunga yang oke.
2. Deposito On-Call
Ada juga deposito on call atau deposito berjangka pendek.
Jadi, kalau kalian butuh uang mendadak, bisa langsung cairin deposito ini.
Baca Juga:7 Tips Beli Mobil BMW X1, Jangan Gegabah alias Santai Aja!Cara Membuat Roti Goreng Isi Coklat yang Renyah dan Lumer di Mulut
3. Sertifikat Deposito
Kalau yang ini itu sistemnya kalian menyimpanan dana dengan jangka waktu 3, 6, atau 12 bulan yang disertai dengan sertifikat.
Nah, si sertifikat tersebut tidak mengacu pada nama seseorang atau lembaga tertentu karena nantinya bisa dijual lagi.
Keuntungan Deposito Minim Risiko
Keuntungan deposito ini, selain minim risiko, adalah bunga yang pasti dan stabil.
Jadi, kalian bisa lebih tenang dan enggak perlu khawatir rugi.
Tapi, ingat, ya, bunga yang diberikan biasanya lebih kecil dari jenis investasi yang lebih berisiko.