APINDO Karawang Gelar Gathering untuk Bahas Kenaikan Upah di Tahun 2024

APINDO Karawang Gelar Gathering untuk Bahas Kenaikan Upah di Tahun 2024
0 Komentar

KARAWANG – Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kabupaten Karawang menggelar kegiatan gathering dengan tema “Apa yang Terjadi pada Upah Tahun 2024” di Hotel Swiss-Belinn Karawang pada Rabu (18/10/2023).

Ketua DPK Apindo Karawang, H. Abdul Syukur S.H., menyatakan bahwa tujuan kegiatan ini adalah memberikan gambaran kepada seluruh anggota Apindo Karawang mengenai kemungkinan kenaikan upah pada tahun 2024.

Selama acara tersebut, Subhan Gatot diundang sebagai narasumber untuk memberikan penjelasan dalam seminar dengan tema “Apa yang Terjadi pada Upah Tahun 2024.”

Baca Juga:Mencicipi Kuliner Seafood Tumpah di Pantura Ala Kedai Tuan CrabDPRD Karawang Desak Pemda Tindak PT CSI

Meskipun pembahasan kenaikan upah pada tahun 2024 masih dalam tahap wacana, kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan anggota Apindo Karawang agar tidak terkejut di masa yang akan datang.

Abdul Syukur juga berharap bahwa kegiatan ini akan memberikan masukan berharga kepada pemerintah, baik dari segi pengusaha maupun buruh. “Perlunya kebijakan yang bijak dalam menentukan kenaikan upah pada tahun 2024, terutama di Kabupaten Karawang,” katanya.(ddy/ded)

 

0 Komentar