Gathan Saleh Dituduh sebagai Pelaku Penembakan di Jatinegara, Jakarta Timur

Gathan Saleh Dituduh sebagai Pelaku Penembakan di Jatinegara, Jakarta Timur
Gathan Saleh Dituduh sebagai Pelaku Penembakan di Jatinegara, Jakarta Timur
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES-Gathan Saleh Dituduh sebagai Pelaku Penembakan di Jatinegara, Jakarta Timur, mantan suami dari aktris Dina Lorenza dan Cut Keke, menjadi terduga pelaku dalam kasus penembakan yang terjadi di Jatinegara, Jakarta Timur.

Pada Kamis (8/2) dini hari, Gathan Saleh diduga melakukan percobaan pembunuhan dengan menggunakan senjata api terhadap temannya, Mohamad Andika Mowardi, di salah satu perkantoran di Jalan Jatinegara Timur, Bali Mester, Jatinegara, Jakarta Timur.

Andika menceritakan bahwa dia hampir menjadi korban tembakan saat sedang berjalan kaki seusai membeli makanan. Ketika berpapasan dengan Gathan Saleh Hilabi di area parkir, tiba-tiba Gathan datang naik mobil dan langsung mengancamnya dengan senjata api.

Baca Juga:Profil Karina Aespa atau Yu Jimin, Selebriti Muda Multitalenta yang Berasal dari Korea SelatanAespa Memukau Penonton dengan Konser Pertama Mereka, ‘aespa 1st Concert SYNK: HYPER LINE’

Dalam keadaan panik, Andika berusaha menyelamatkan diri dengan naik ke lantai dua melalui tangga dan menutup pintu kantor. Namun, Gathan Saleh berupaya mendobrak pintu besi kantor tersebut hingga rusak untuk mengejar korban.

Andika mengungkapkan bahwa dia dan Gathan Saleh sebenarnya saling kenal dan berteman baik. Namun, dia tidak mengetahui secara pasti apa masalah yang menyebabkan Gathan Saleh melakukan tindakan kekerasan tersebut.

Beruntung, dua tembakan yang dilakukan Gathan Saleh meleset karena mengenai kaca lantai dua kantor, dan Andika hanya mengalami luka ringan pada bagian tangan akibat terkena serpihan kaca yang pecah.

Setelah kejadian, Andika melaporkan insiden tersebut ke Polres Jakarta Timur dan polisi langsung datang untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.

Kasus penembakan ini masih dalam proses penyelidikan oleh pihak berwajib, dan Gathan Saleh akan menghadapi konsekuensi hukum atas perbuatannya.

Semoga kasus ini segera terungkap dengan adil dan keamanan dapat kembali terjamin bagi masyarakat.

0 Komentar