Datangi Area Eksplorasi, Puluhan Warga Minta Pertamina Segera Perbaiki Jalan Desa Pusakaratu

Datangi Area Eksplorasi, Puluhan Warga Minta Pertamina Segera Perbaiki Jalan Desa Pusakaratu
0 Komentar

PUSAKANAGARA– Puluhan warga Dusun Pusakajati RT09/RW02 Desa Pusakaratu datangi kawasan eksplorasi Pertamina JAS 01 di Desa Pusakaratu pada Sabtu siang (16/2).

Kedatangan warga tersebut memiliki maksud menyampaikan aspirasinya selama ini yang masih belum ditanggapi. Salah satu warga setempat Eko mengatakan, warga merasa dirugikan dengan adanya kerusakan jalan ditengah aktivitas hilir mudik kendaraan keluar masuk Pertamina.

“Ini bukan satu kali dua kali, ngomongnya mau ada pengerasan, pengecoran. Ngomongnya ada lubang mau ditutup. Tapi sampai saat ini tetap saja seperti ini,” kata Eko.

Baca Juga:Novena Hotel Hadirkan Konsep “an Affordable Luxury Hotel”Gelar Konsolidasi, Relawan Yakin Prabowo-Sandi Menang di Subang

Eko menambahkan, seharusnya pihak Pertamina memiliki inisiatif dan agenda agar aktivitas pekerjaan di Pertamina lancar serta masyarakatpun tidak dirugikan.

“Ini tidak punya inisiatif, tidak punya agenda. Kendaraan besar itu bolak-balik, apalagi tuh saat malam ada kendaraan masuk. Itukan mengganggu. Harusnya juga jangan menunggu dikomplain, jalan lubang sedikit ditutup,” bebernya.

Eko mengatakan nanti pada Senin (18/2) mendatang, rencananya warga akan bertemu dengan unsur pimpinan dari Pertamina. “Nanti rencananya senin mau ada pertemuan,” jelasnya.

Eko menuturkan warga sendiri secara umum memiliki beberapa tuntutan diantaranya Pengecoran Jalan, Penerangan jalan, getaran dan kebisingan, rumah retak, senderan irgasi serta CSR.(ygi/man)

0 Komentar