14 Tahun “Mengaspal” BAP Tetap Solid

14 Tahun "Mengaspal" BAP Tetap Solid
0 Komentar

PURWAKARTA-Bebek Antik Purwakarta (BAP) komunitas motor antik tetap solid di usianya yang ke 14 tahun. Sempat vakum lama dari aspal jalan karena kesibukan anggota masing-masing, kini BAP berkumpul dan bersilaturahmi kembali.

Ketua BAP, Bobby mengatakan komunitas yang lahir di tahun 2015 ini sebetulnya tidak akan pernah hilang atau bubar, karena setiap anggotanya masih tetap solid dan selalu berkimunikasi walaupun hanya via handphone.

“Mungkin karena punya kesibukan masing-masing kami jarang berkumpul, tapi kami masih tetap solid, kami tidak pernah lepas komunikasi, bahkan kadang bertemu dengan para anggota yang baru maupun yang lama untuk silaturahmi,” ujarnya kepada Pasundan Ekspres, Sabtu (7/9).

Baca Juga:Truk Fuso Pengangkut Bambu ke Proyek Pelabuhan Patimban Dihentikan WargaDesa Cibeusi jadi Top Destinasi Wisata Jawa Barat

Jargon dari BAP “Tong Era Make Motor Kolot” (Jangan Malu Pakai Motor Tua), selalu melekat pada setiap anggota ini.

“Jangan malu pakai motor tua, bukan berarti kami tidak bisa membeli sepeda motor baru model terkini, tapi saking kami cintanya terhadap motor tua ini yang membuat kami bangga,” pungkas Bobby.

Dalam silaturahmi kali ini, BAP akan melakukan pemutihan atau seleksi kepada anggota yang masih aktif dan ospek untuk anggota baru.

“Kami rutin mengadakan ospek untuk anggota baru agar bisa melihat kecintaannya terhadap komunitas ini, ospek kami bukan bersifat perpeloncoan, tapi agar saling akrab antara anggota baru dan yang lama,” ujarnya.

“Disini kami membuka pintu selebar-lebarnya bagi yang punya motor tua yang ingin bergabung ke komunitas BAP ini untuk saling sharing dan silaturahmi,”tutupnya. (cup)

0 Komentar