Bangun Sinergitas Pendidikan dan Kesehatan, Korpri Satukan Visi Program

Bangun Sinergitas Pendidikan dan Kesehatan, Korpri Satukan Visi Program
SINERGI: Camat Pagaden Barat Deni Setiawan bersama Ketua Korpri Agus Muhamad, Kepala PKM Mahdi SKM, Korpendik Pagaden Barat Rusan usai upacara peringaran HUT Korpri, PGRI dan HKN di Lapangan Bendungan, Jumat (29/11). DADAN RAMDAN/ PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

PAGADEN BARAT-Peringatan HUT Korpri ke 48, PGRI ke 74 dan Hari Kesehatan Nasional ke 55 di wilayah Kecamatan Pagaden Barat berlangsung khidmat, Jumat (29/11).

Bertindak sebagai pembina upacara Camat Pagaden Barat Deni Setiawan. Upacara diikuti oleh seluruh UPTD, lembaga pendidikan dan pelajar se-Kecamatan Pagaden Barat.

Dalam kesempatan itu Camat Pagaden Barat menyampaikan bahwa pihaknya terus membangun komunikasi dan sinergi antar ASN dalam wadah Korpri.

Baca Juga:STAI DR KHEZ Muttaqien Wisuda Perdana PascasarjanaBawaslu Cimahi Gelar Media Gathering

Terlebih ASN yang bertugas sebagai tenaga pendidikan dan kesehatan, dimana mereka memiliki peran penting dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan dan pendidikan yang berkualitas.

“Kita ingin mutu pendidikan dan kesehatan lebih baik lagi. Mewujudkan masyarakat terdidik dan sehat, negara menjadi kuat,” katanya.

Korwil Pendidikan Pagaden Barat Rusan menuturkan, HUT PGRI atau Hari Guru Nasional ke 74 ini, menjadi momentum kemajuan pendidikan di Pagaden Barat dengan upaya meningkatkan kompetensi guru.

“Guru kompeten akan mencetak siswa yang berkarakter,” tuturnya.

Kepala PKM Pagaden Barat Mahdi SKM menambahkan, melalui Hari Kesehatan Nasional ini, dirinya bertekad meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat dengan melengkapi fasilitas medis dan tenaga medis.

Sementara itu Ketua Korpri Pagaden Barat Agus Muhamad mengapresiasi peran ASN dalam wadah Korpri yang telah melaksanakan tufoksinya dengan baik.

“Di tangan Korpri pembangunan di segala bidang tercapai sesuai harapan masyarakat,” tukasnya.(dan/ded)

0 Komentar