Masyarakat Wilayah Pertamina Dilatih Penanganan Bencana

Masyarakat Wilayah Pertamina Dilatih Penanganan Bencana
0 Komentar

“Sinergi bersama adalah kunci dalam penanggulangan bencana. Oleh sebab itu, harapan kami kegiatan ini dapat bermanfaat, dan juga diajarkan dan disosialisasikan kembali kepada masyarakat yang ada di desa-desa Bapak dan Ibu sekalian,” pesan Viona Amelia Resty, Legal & Relation Assistant Manager PEP Subang pada pembukaan acara Pelatihan Penanganan Bencana.

Senada dengan Viona, Didin Mahpudin, Kepala Bidang Rekonstruksi dan Rehabilitasi BPBD Subang juga mengamini hal tersebut dalam kesempatan yang sama. “Bencana itu urusan bersama antara pemerintah, masyarakat sipil, dan lembaga usaha,” tegasnya.
Dalam pelatihan penanganan bencana, PEP Subang juga membekali peserta dengan praktek untuk mengatasi kebakaran dengan alat-alat yang tersedia di rumah seperti karung basah, yang dipandu oleh Safety & Industrial Hygiene Staff, Nandi Fahmi Reyhan.(ysp/ded)

Laman:

1 2
0 Komentar