Sosialisasi Progres Pembangunan PLTS Terapung Cirata, PT PMSE Banjir Dukungan

Sosialisasi Progres Pembangunan PLTS Terapung Cirata, PT PMSE Banjir Dukungan
0 Komentar

Dikonfirmasi di lokasi yang sama, Anggota DPRD KBB Fraksi Golkar Cecep Sudrajat menyebutkan, pihaknya mendukung penuh projek strategis nasional tersebut. Terlebih ini adalah PLTS Terapung terbesar se-Asia Tenggara.

“Kami pasti mendukung projek tersebut sebagai upaya pemerintah dalam mewujudkan sumber energi terbarukan. Namun di sini pihak PMSE juga harus menjelaskan secara spesifik terkait anggaran-anggaran untuk kepentingan Comdev masyarakat di dua kabupaten, Bandung Barat dan Purwakarta,” kata Legislator Dapil Cikalong, Cipeundeuy, Cipatat ini.

Di antaranya, lanjut Cecep, terkait anggaran comdev karena ini dilaksanakan sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) masing-masing daerah, baik Kabupaten Bandung Barat maupun Purwakarta.

Baca Juga:Kelompok Wanita Tani Lestari Asri Produksi Olahan Berbasis Beras KetanRaperda, Benarkah untuk Melindungi?

“Sosialisasi kali ini adalah awal yang positif dan mudah-mudahan ada pertemuan selanjutnya. Dan, sebagai anggota DPRD, kami adalah wakil masyarakat yang memiliki kewajiban mengawal kesejahteraan masyarakat,” ucapnya.(add)

Laman:

1 2
0 Komentar