Warga PPH 2 Tuntut Keseriusan Developer

Warga PPH 2 Tuntut Keseriusan Developer
SERAHKAN TUNTUTAN: Ketua RW di perumahan PPH 2, Yanto menyerahkan surat tuntutan warga kepada Ketua BPD Cibogo Didin Zaenudin usai pertemuan yang di Masjid Al-Yassin Komplek PPH 2 Cibogo. AHMAD SOFYAN/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

Persoalkan Fasos dan Fasum

SUBANG-Warga Perumahan Pesona Permata Hijau (PPH) 2, Desa Cibogo, pertanyakan keseriusan pihak depelover tentang fasilitas sosial (fasos) dan fasilitas umum (fasum) yang tak kunjung direalisasikan oleh PT Griya Omega Estetika.

Dalam pertemuan yang diselenggarakan oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Cibogo di Masjid Al-Yassin untuk menyerap aspirasi warga secara khusus membahas terkait fasos dan fasum. Kepada BPD Cibogo warga mengemukakan bahwa pihak pengembang tidak serius dalam menjalankan kewajibannya, padahal pembangunan sudah mencapai enam puluh persen bahkan lebih, mengingat bahwa pembangunan untuk KPR bersubsidi sudah hampir rampung dan meminta kepada Pemerintah Desa Cibogo untuk dapat memediasi warga untuk beraudiensi dengan pihak pengembang, Selasa(24/9).

Keluhan warga meliputi sarana peribadatan seperti masjid yang tak kunjung diselesaikan pembangunannya, pengerasan jalan yang hanya dilakukan di sebagian blok saja tidak menyeluruh, penerangan jalan umum yang terkesan hanya formalitas, tidak ada penghijauan lingkungan, hingga SPPT yang masih atas nama PT Griya Omega Estetika namun disisi lain warga yang diminta untuk membayar pajak tersebut.

Baca Juga:Profesor PetaniCamat Binong Pindah Karena Tuntutan Tugas

Yanto Ketua RW di perumahan PPH 2 mengatakan dirinya sudah berulangkali menanyakan kepada pihak pengembang tentang fasos dan fasum. Namun hanya diberikan janji-janji yang tak pernah direalisasikan. “Sudah sering menanyakan, jawabannya tidak pernah pasti, dan orang yang memberikan informasi bukan dari pihak pemegang kebijakan, sedangkan kami ingin dari pihak yang betul-betul memiliki kewenangan dan kebijakan,” Kata yanto.

Menanggapi aspirasi dari warga PPH 2, Ketua BPD Cibogo Didin Zaenudin menyatakan, secara kelembagaan BPD Cibogo akan melayangkan surat somasi kepada pihak pengembang yang dikeluarkan oleh Pemerintah Desa Cibogo. Selain itu, juga akan berupaya untuk memfasilitasi warga agar dapat beraudiensi dengan pihak pengembang.

“Kita akan layangkan surat somasi kepada pengembang melalui Pemdes Cibogo terkait permasalahan yang ada di warga PPH 2 dan akan berusaha untuk memfasilitasi warga agar dapat beraudiensi dengan pihak pengembang”, kata Didin.

Sekretaris Desa Cibogo Gugun Faisal Rizki yang juga ikut menghadiri forum tersebut ikut menanggapi persoalan yang terjadi di lingkungan PPH 2. Menurutnya selaku pemerintah, dirinya mendukung apa yang menjadi aspirasi dari warganya.

0 Komentar