KKN Tematik UPI Daring Mengedukasi Masyarakat Kampung Boreas dan Siswa SDN Kaliangsana Mengenai Pencegahan Covid-19

KKN Tematik UPI Daring Mengedukasi Masyarakat Kampung Boreas dan Siswa SDN Kaliangsana Mengenai Pencegahan Covid-19
0 Komentar

Pada Program dan Kegiatan KKN Tematik UPI yang dilakasanakan secara daring, mitra yang terlibat cukup banyak diantaranya, Ketua RT, Ketua RW, Kepala Desa beserta Staf, Guru SD bahkan Wali Murid. Fitri Soleha Mahasiswi Jurusan Pendidikan Seni Tari 2017 Fakultas Pendidikan Seni dan Desain (FPSD) melakukan KKN Tematik UPI di Kampung Boreas RT 04/RW 02 Mulai Hari Minggu sampai dengan hari Sabtu (17 Mei 2020-04 Juni 2020) dengan Dosen Pembimbing Lapangan Prof. Dr. Wanjat Kastolani, M.Pd. Perizinan mengenai pelakasaan KKN sudah disetujui Oleh Ketua RT 04 Boreas dan RW 02 Boreas serta Kepala Desa Kaliangsana.

Program Kegiatan yang dilakukan diantaranya yaitu mendata penduduk dengan meminta data secara daring kepada RT/RW/Desa, kegiataan pendataan berupa data keluar masuk penduduk disaat pandemi Covid-19, data penduduk yang mengalami gejala Covid-19 , hal tersebut bertujuan untuk memantau dan mengentikan penyebaran Covid-19, bahkan di Kampung Boreas penduduk yang datang dari luar kota maupun yang akan pergi keluar kota harus melapor terlebih dahulu kepada pihak setempat yakni RT/RW/Desa.

Selain itu Program Lainnya yakni membuat dan mendesain Poster, Spanduk, dan Video lalu disosialisasikan secara daring melalui media sosial kepada masyarakat dan Siswa Kelas 3 SDN Kaliangsana dengan tujuan menghindari kerumunan serta mengedukasi masyarakat seputar pencegahan Covid-19.

Baca Juga:Fokus Benahi Ekonomi, Tawarkan Proyek Investasi Rp 700 TRidwan Kamil Cek Pelaksanaan Rapid Test di Ponpes Al Falakiyah

Dengan adanya KKN Tematik UPI Daring, masyarakat Kampung Boreas sangat mendukung program kegiatan KKN Temati UPI. Masyarakat dan siswa/siswi Sekolah Dasar merasa terbantu akan pentingnya pengetahuan mengenai Covid-19, dampak postifnya masyarakat maupun siswa Sekolah Dasar SDN Kaliagsana mengetahui apa saja hal-hal yang harus dihindari saat pandemi covid-19 dan masyarakat sadar akan pentingnya mematuhi Protokol Covid-19 dan dengan adanya Banner/Spanduk yang dipasang diwilayah Kampung Boreas membuat masyarakat sadar akan pentingnya pencegahan covid-19.

KKN Tematik UPI mampu mengedukasi masyarakat Kampung Boreas mengenai pencegahan Covid-19 yang sedang mewabah di Masyarakat bahkan diseluruh dunia. Dengan demikian, masyarakat kampung Boreas Desa Kaliangsana, Kecamatan Kalijati, Kabupaten Subang, merasa terbantu dan teredukasi mengenai pengetahuan tentang Pencegahan Covid-19, dan bagi masyarakat Kampung Boreas kegiatan KKN Tematik UPI dengan program kegiatan seputar Covid-19 membawa masyarakat jauh lebih peduli akan covid-19 dan berharap pandemi Covid-19 segera berakhir. Pada tanggal 04 Juni 2020 KKN Tematik UPI di Kampung Boreas RT 04/RW 02, Desa kaliangsana telah selesai sesuai dengan Pedoman KKN Tematik UPI dengan durasi 120 jam.

Laman:

1 2
0 Komentar