Tiktik juga mengingatkan masyarakat agar tidak melakukan panic buying atau pembelian berlebihan yang justru dapat memperparah kelangkaan.
“Pemerintah bersama pihak terkait akan terus berupaya menjaga ketersediaan elpiji bersubsidi agar tetap stabil. Kami juga mengajak masyarakat untuk bijak dalam menggunakan gas bersubsidi dan tidak membeli lebih dari kebutuhan rumah tangga,” ucap Tiktik.
Dengan adanya inisiatif ini, kata dia, diharapkan masyarakat Purwakarta lebih mudah mendapatkan elpiji bersubsidi. “Yakni, dengan harga yang wajar serta memastikan distribusinya tetap terjaga dan tidak disalahgunakan,” katanya.(add)