Daftar 10 Tempat Wisata di Bandung yang Wajib Dikunjungi, Tiket Masuk Murah Meriah

10 Tempat Wisata di Bandung yang Wajib Dikunjungi
Objek wisata Kawah Putih Ciwidey (Foto: Yuga Hassani/detikJabar)
0 Komentar

Dikelilingi pegunungan hijau, tempat ini menawarkan suasana tenang. Pengunjung dapat berjalan santai atau menyewa sepeda untuk menjelajahi area sekitar kawah.

6. Stone GardenLokasi: Gunung Masigit, Cipatat, Kabupaten Bandung Barat

Harga Tiket: Rp14.000 (domestik) – Rp27.000 (mancanegara)

Stone Garden Padalarang menawarkan panorama hamparan batu kapur purba yang diperkirakan berusia 20-30 juta tahun.

Berbagai fosil laut yang ditemukan menunjukkan kawasan ini dulunya merupakan laut dangkal. Batuan kapur yang unik menjadikan tempat ini favorit untuk berfoto.

7. Orchid Forest CikoleLokasi: Jl. Tangkuban Perahu, Cikole, Lembang

Harga Tiket: Rp40.000 (domestik) – Rp100.000 (mancanegara)

Baca Juga:Update Rekap Pencarian Korban Longsor Cisarua Bandung Barat, Evakuasi Estafet karena Jalur Terjal.Kronologis Meninggalnya Lula Lahfah, Sempat Curhat Takut dengan Sakitnya

Orchid Forest Cikole merupakan hutan anggrek terbesar di Indonesia dan Asia, dengan ribuan koleksi anggrek dari lebih dari 125 spesies.

Daya tarik lainnya adalah Sky Bridge dan Garden of Light yang paling indah dinikmati pada malam hari.

8. De’RanchLokasi: Jl. Raya Maribaya No.17, Kayuambon, Lembang

Harga Tiket: Rp26.000

De’Ranch menawarkan wisata ala koboi dengan aktivitas berkuda menggunakan kostum khas cowboy.

Selain itu, tersedia wahana panahan, kolam pancing, serta berbagai permainan edukatif yang cocok untuk anak-anak.

9. Lembang Park & ZooLokasi: Jl. Kolonel Masturi No.171, Sukajaya, Lembang

Harga Tiket: Rp65.000 (weekday) – Rp85.000 (weekend)

Lembang Park & Zoo menggabungkan taman hiburan dan kebun binatang.

Tempat ini cocok untuk wisata keluarga karena menyediakan berbagai koleksi satwa, taman bermain anak, serta suasana alam yang nyaman.

10. Trans Studio BandungLokasi: Jl. Gatot Subroto No.289A, Batununggal, BandungHarga Tiket: Rp300.000

Trans Studio Bandung merupakan salah satu taman rekreasi indoor terbesar di Indonesia.

Baca Juga:Rekomendasi Bebek Lezat di Kuningan, Pas Buat Kantong PelajarDemo PPPK Paruh Waktu di Sukabumi Mendadak Batal, Muncul Spanduk Penolakan Demo Depan Pendopo

Berlokasi di dalam Trans Studio Mall, tempat ini menawarkan wahana ekstrem hingga permainan ramah keluarga, lengkap dengan restoran dan fasilitas pendukung lainnya.

Bandung menawarkan perpaduan sempurna antara wisata alam, hiburan modern, dan kreativitas kota yang sulit ditandingi.

Dengan banyaknya tempat wisata di Bandung yang menarik, kota ini selalu layak menjadi destinasi liburan untuk menciptakan pengalaman perjalanan yang berkesan.

MUAMMAR QADDAFI

0 Komentar