Cara Meracik Pupuk Organik Cair, 10 Kali Lebih Kuat dengan Kentang sebagai Alternatif Karbohidrat!

Cara Meracik Pupuk Organik Cair, 10 Kali Lebih Kuat dengan Kentang sebagai Alternatif Karbohidrat!
Cara Meracik Pupuk Organik Cair, 10 Kali Lebih Kuat dengan Kentang sebagai Alternatif Karbohidrat! (Foto: Youtube @Penyuluh pertanian lapangan)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Di tengah kenaikan harga sarana produksi, membuat pupuk organik sendiri menjadi solusi yang menarik. Pupuk organik, yang dibuat dengan fermentasi bahan organik menggunakan starter tertentu, menjadi pilihan yang bernutrisi dan memiliki kandungan mikroorganisme yang bermanfaat bagi tanaman, mau tahu cara meracik pupuk organik cair?

Salah satu produk yang menjadi perbincangan adalah IM4, singkatan dari Efektif Mikroorganisme Empat. Video dari kanal YouTube @Penyuluh Pertanian Lapangan memberikan gambaran lengkap tentang cara aktivasi IM4 agar siap digunakan dalam merombak bahan organik menjadi unsur hara bagi tanaman.

Menurut para pakar tani yang @Penyuluh Pertanian Lapangan teliti, rumus aktivasi IM4 adalah 1 bagian IM4, 1 bagian molase atau gula, dan 18 bagian air. Proses ini membutuhkan waktu selama 5 hari, dengan batasan penggunaan maksimal 30 hari karena keefektifannya akan menurun setelah melewati periode tersebut.

Baca Juga:4 Menu Makan Malam Sehat: Lezat, Bergizi, dan Gak Bikin GemukKepiting Kelapa, Lezatnya Hasil Laut yang Menggugah Selera

Dalam video tersebut, dilakukan dua proses aktivasi IM4 yang berbeda, dengan pengujian mikroskopik untuk melihat kualitas mikroorganisme yang dihasilkan.

Pada proses pertama, menggunakan gula merah sebagai pengganti molase, IM4 diaktifkan dalam wadah yang telah dimodifikasi. Namun, hasil pengujian menunjukkan bahwa mikroorganisme yang dihasilkan tidak sebanyak yang diharapkan. Kemungkinan disebabkan oleh modifikasi wadah fermentasi yang kurang sesuai atau kebersihan tank yang digunakan.

Proses kedua melibatkan penggunaan kentang sebagai sumber karbohidrat tambahan, dengan perbandingan 1:1:18 antara IM4, gula, kentang, dan air. Hasil pengujian menunjukkan peningkatan jumlah mikroorganisme yang lebih baik.

Dalam penggunaannya, dosis IM4 yang disarankan adalah 5 ml per liter air, terutama sebelum masa penanaman tanaman. Aplikasi dapat dilakukan dengan menyiramkan pada bedengan untuk tanaman hortikultura atau disemprotkan pada lahan untuk tanaman pangan.

Rangkuman Cara Meracik Pupuk Organik Cair 10 Kali Lebih Dahsyat

  • Bahan-bahan untuk membuat pupuk organik cair:

    • IM4 (Efektif Mikroorganisme Empat)
    • Molase atau gula
    • Air
    • Kentang (opsional sebagai sumber karbohidrat tambahan)
  • Proses aktivasi IM4:

0 Komentar