Hasil Pertandingan Brasil vs Bolivia: Selecao Menang Besar 5-1

Hasil pertandingan Brasil VS Bolivia
Hasil pertandingan Brasil VS Bolivia
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Brasil memulai perjalanan mereka dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan kemenangan yang impresif. Tim Selecao meraih kemenangan 5-1 atas Bolivia.

Tentunya pertandingan antara Brasil VS Bolivia ini berlangsung sengit karens team dari Brasil terus menekan pada team Bolivia.

Yuk Mari simak ulasan dari hasil pertandingan Brasil VS Bolivia Sebagai berikut

Baca Juga:Mini Cooper Electric 2024: Mobil Listrik Kolaborasi Jerman-ChinaInfinix Hot 30 Play: Ponsel Hebat dengan Baterai Super Besar!”

Brasil VS Bolivia

Tim nasional Brasil bertanding melawan Bolivia di Estadio Mangueirao dalam pertandingan pembuka mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL pada Sabtu (9/9). Tim tuan rumah menunjukkan dominasi sejak awal pertandingan.

Neymar hampir mencetak gol hanya dua menit setelah pertandingan dimulai. Namun, tembakannya masih meleset tipis.

Kemudian, pada menit ke-15, Brasil diberikan peluang penalti setelah wasit mendeteksi handball oleh Adrian Jusino.

Namun sayangnya, Neymar tidak bisa mengubah peluang tersebut menjadi gol.

Karena tendangannya kurang keras dan mudah diantisipasi oleh Guillermo Viscarra.

Tekanan dari Selecao akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-24, ketika Rodrygo mencetak gol setelah memanfaatkan bola yang membentur tiang gawang hasil tendangan Raphinha yang ditepis oleh Viscarra.

Skor 1-0 untuk Brasil bertahan hingga akhir babak pertama.

Setelah jeda,team Selecao langsung memberikan tekanan lebih kuat dan berhasil mencetak gol kedua pada menit ke-47. Raphinha mencetak gol dengan tembakan datar yang tak bisa dihentikan oleh Viscarra.

Enam menit kemudian, Selecao menambah gol ketiga. Rodrygo mencatatkan brace-nya dalam pertandingan ini setelah menerima umpan dari Bruno Guimaraes.

Ia dengan tenang mengirim bola ke dalam gawang, membuat Brasil unggul 3-0 pada menit ke-53.

Baca Juga:“Xiaomi Produksi 50 Unit Mobil Listrik Prototipe Per Minggu: Peluncuran Tahun 2024”Tinjauan eFootball 2024: Fitur Baru dan Messi Kembali

Dan team Brasil pun terus menggempur pertahanan Bolivia dan mencetak gol keempat pada menit ke-61.

Setelah itu Neymar akhirnya mencatatkan namanya di papan skor setelah memanfaatkan bola liar di depan gawang.

0 Komentar