Bupati Umbara Minta Warga Sekitar Tangkuban Perahu Tetap Tenang

Bupati Umbara Minta Warga Sekitar Tangkuban Perahu Tetap Tenang
0 Komentar

LEMBANG-Bupati Bandung Barat, Aa Umbara Sutisna meminta masyarakat yang berada di sekitar kawasan kaki Gunung Tangkuban Perahu, agar tetap tenang. Hal itu menyusul terjadinya aktifitas vulkanik di gunung legenda tatar sunda ini pada Jum’at (26/7) sore.

“Alhamdulillah menurut info terbaru dari PVMBG kondisi tangkuban perahu sudah ‘tenang’, diharapkan masyarakat juga untuk selalu tenang dan selalu berdoa ke Allah swt, insyaallah kita semua dalam lindungan Allah swt,” kata Aa Umbara yang ditulis melalui akun Instagram @aa.umbara, Jum’at (26/7).

Dia memastikan bahwa Pemkab Bandung Barat akan selalu mendampingi masyarakat di sekitar wilayah gunung tangkuban perahu seperti masyarakat Lembang, Parongpong, Cisarua dan sekitarnya.

Baca Juga:Mensos: 30 Tagana Evakuasi Pedagang dan Pengunjung Terdampak Erupsi Gunung Tangkuban ParahuGelapkan Nyaris Rp1 M Uang Koperasi, Emak-emak Diciduk Satreskrim Polres Purwakarta

“Pemerintah daerah bandung barat akan selalu mendampingi masyarakat di sekitar wilayah gunung tangkuban perahu,” tegas orang nomor satu di KBB itu.

Selain itu, kata dia, Pemkab juga sudah bekerja sama dengan TNI dan POLRI untuk memback up situasi di lapangan, seperti untuk mendirikan posko tanggap darurat, posko bantuan, posko informasi, pembagian masker dan lainnya.

“Bapa sudah memerintahkan langsung @bpbd_bandungbarat untuk mengawal situasi di sekitar gunung tangkuban perahu, @dinkeskbb untuk langsung turun ke lokasi dan juga menangani pasien terdampak erupsi dan juga dinas dinas lain yang terkait, ” ujarnya.

Seperti diketahui, berdasarkan data dari PVMBG, ketinggian abu vulkanik mencapai 200 meter dengan durasi 5 menit lebih 30 detik. (sep/man)

0 Komentar