
Ditemani Sepeda Ontel Sejak Tahun 1976
Ahyar Hoerudin (57), atau yang akrab dipanggil Mang Iyang, sosoknya begitu lekat dengan sebagian warga Purwakarta, khususnya yang masih setia membaca koran. Betapa tidak, pria paruh baya ini setiap pagi tak lupa akan tanggung jawabnya sebagai seorang loper koran, yakni mengantarkan surat kabar ke rumah, perusahaan, hingga instansi yang menjadi pelanggannya.
LAPORAN: ADAM SUMARTO, Purwakarta
Di balik keuletannya itu, Mang Iyang sampai kini masih menekuni profesi sebagai loper koran yang dijalaninya sejak 1976 silam itu. Mengandalkan ontel tuanya, Mang Iyang memiliki daya jelajah cukup luas. Pelanggannya tersebar di sejumlah tempat di Kecamatan Wanayasa, Kecamatan Bojong, dan Kecamatan Darangdan.
Dirasa banyak saingan, mang Iyang mengaku lebih memilih jualan koran di pinggiran Kabupaten Purwakarta daripada di wilayah perkotaan.
“Kalau di Kota sudah banyak saingan, jadi saya pilih di pinggir aja. Walaupun jauh ya mesti bagaimana lagi, buat menyambung hidup,” kata ayah dari tiga orang anak ini saat dijumpai usai mengantarkan koran, akhir pekan lalu.