Kejaksaan Negeri Purwakarta Urunan Sebar Bingkisan dan Masker

Kejaksaan Negeri Purwakarta Urunan Sebar Bingkisan dan Masker
SEBAR BINGKISAN: Kepala Kejaksaan Negeri Purwakarta Andin Adyaksantoro ikut menyebarkan bingkisan berisikan makanan dan masker kepada para penarik becak. ADAM SUMARTO/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Purwakarta membagikan bingkisan berupa makanan dan masker kepada para pekerja informal, Kamis (16/4). Mereka yang mendapatkan bingkisan di antaranya para pengojek, baik pangkalan maupun online, juru parkir, penarik becak, pemulung hingga pengemis.

Pemberian bingkisan tersebut bertujuan untuk membantu meringankan beban masyarakat yang kesulitan mencari nafkah sehari-hari di tengah pandemi Covid-19.

“Pemberian bingkisan ini bentuk kepedulian keluarga besar Kejaksaan Negeri Purwakarta kepada warga yang terdampak pandemi Covid-19, khususnya di Kabupaten Purwakarta,” kata Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Purwakarta Andin Adyaksantoro usai membagikan bingkisan.

Baca Juga:Cellica Nurrachadiana: Ada Hikmah di Balik Positif CoronaBuron Setahun, Mantan Kades Digelandang Jaksa

Andin menuturkan, bantuan ini berasal dari urunan para pegawai Kejaksaan Negeri Purwakarta yang menyisihkan sebagian rezeki mereka masing-masing.

Saat membagikan bingkisan, ujar Andin, pegawai Kejaksaan Negeri Purwakarta tetap memperhatikan protokol kesehatan. Seperti menggunakan masker serta menerapkan physical distancing. “Untuk menghindari kerumuman, mekanisme pemberian bingkisan dilakukan secara mobile dan on the spot langsung ke sasaran,” ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk berperan aktif memutus rantai penyebaran Covid-19. Adapun caranya, yakni selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan, menghindari kerumunan.

“Jangan lupa selalu cuci tangan dengan sabun dan air mengalir atau gunakan hand sanitizer. Jaga jarak minimal satu meter dan hindari kontak fisik (bersalaman atau bersentuhan). Jangan lupa juga selalu menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah,” ucap Andin.(add/vry)

0 Komentar