HMI Komisariat Miftahul Huda Gelar LK I, Harus Menjadi Agen Perubahan

HMI Komisariat Miftahul Huda Gelar LK I, Harus Menjadi Agen Perubahan
PENGKADERAN: Jajaran Komisariat HMI STAI Miftahul Huda Rancasari Kecamatan Pamanukan bersama anggota DPRD Subang Albert Anggara Putra SH, usai pembukaan LK I. YOGI MIFTAHUL FAHMI/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

PAMANUKAN-HMI Komisariat Miftahul Huda mulai menggelar proses pengkaderan pada mahasiswa baru di STAI dan STIE Miftahul Huda dengan melakukan kegiatan Latihan Kader I di Aula Desa Rancasari. Rencananya LK I akan digelar pada 13-15 September.

Ketua HMI Komisariat Miftahul Huda Doni Jaelani menyampaikan, LK I ini merupakan proses perkaderan yang rutin dilakukan oleh HMI, tak terkecuali HMI Komisariat Miftahul Huda. Kegiatan sendiri diikuti oleh mahasiswa baru dari STAI maupun STIE.

Doni menyebut, proses berorganisasi di luar perkuliahan merupakan hal yang sangat penting untuk diikuti oleh mahasiswa. Sebab kata Doni, ada banyak hal yang bisa didapatkan dalam berproses di sebuah organisasi.

Baca Juga:DPRD Kritisi Kinerja Disdikpora, Banyak Infrastruktur Pendidikan RusakSK Gubernur Belum Turun, Pembahasan APBD Perubahan Alami Keterlambatan

“Kita bisa belajar banyak hal, kita bisa meningkatkan kepekaan kita pada sekitar kondisi roda pemerintahan. Situasi sekitar seperti apa, menumbuhkan dan melatih nalar kritis mahasiswa terhadap kebijakan pemerintaha,” terang Doni.

Sementara itu, Anggota DPRD Subang dari PAN Albert Anggara Putra SH yang turut hadir menyambut baik kegiatan tersebut. Albert yang juga pernah berproses di HMI semasa S1 di Fakultas Hukum Unpas Bandung menyebut, kegiatan organisasi kampus akan banyak memberi manfaat bagi mereka yang mengikutinya. Menambah wawasan pengetahuan yang tidak diajarkan di kampus.

“Saya akui itu, ikut organisasi kampus kita bisa open minded. Banyak jaringan juga hal yang tidak kita pelajari di kampus,” ungkap Albert.

Menurutnya, kegiatan perkaderan harus terus berjalan untuk semakin banyak mahasiswa yang sadar atas peran dan fungsinya bagi masyarakat dan lingkungan. Sebagai kaum terdidik kata Albert, mahasiswa juga harus mampu menjadi penyambung aspirasi bahkan menjadi agen perubahan di lingkunganya.

“Ada harapan dari masyarakat pada mahasiswa yang saat ini kuliah maupun setelah lulus untuk mampu memberikan perubahan positif,” ucapnya.

Pada pembukaan LK I di Aula Desa Rancasari, turut dihadiri Sekmat Pamanukan, Dosen STAI Mifda Adudin Alijaya M.Pd I, alumni serta segenap pengurus dan kader HMI Komisariat STAI Miftahul Huda. (ygi/dan)

0 Komentar