Hotel Betha Gelar Donor Darah

Hotel Betha Gelar Donor Darah
DONOR DARAH: Hotel Betha Subang bekerja sama dengan Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Subang menggelar acara donor darah, Sabtu (15/12) di ruang Meeting Batik Hotel Betha Subang. YUSUP SUPARMAN / PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

SUBANG-Hotel Betha Subang bekerja sama dengan Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Subang menggelar acara donor darah, Sabtu (15/12) di ruang Meeting Batik Hotel Betha Subang. Kegiatan donor darah kali ini bertema “Give Blood Save Life”.

Sales Marketing Hotel Betha Subang, M Rizal mengatakan, kegiatan donor darah tersebut merupakan agenda rutin sebagai bentuk Corporate Social Responsibility (CSR). Merupakan ide dari Owner Hotel Betha Subang, H Tan Wirawan.

Dia mengatakan, kegiatan donor darah jni diikuti 100 orang. Mereka terdiri dari karyawan Hotel Betha Subang dan karyawan Lexi Group. “Termasuk dari warga dan tamu hotel serta undangan dari corporate dan goverment di wilayah Subang,” ungkap Rizal kepada Pasundan Ekspres.

Baca Juga:Sri Rahayu Bersama 300 Petani Dayeuhkolot Perbaiki Saluran IrigasiMelalui Farmers Camp, Petani Muda Subang Kembangkan Buah-buahan dan Peternakan

Kegiatan donor darah yang melibatkan bayak orang tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat yang memerlukan darah.

PMI dan rumah sakit, kata dia, sangat membutuhkan dukungan dari berbagai pihak dalam upaya menjaga ketersediaan stok darah.

Dia menuturkan, kekurangan stok darah kera kali terjadi di PMI dan rumah sakit. Oleh karena itu, harus dibantu untuk menjaga ketersediaan stok darah. Upaya yang dapat dilakukan, kata dia, dengan menggelar donor darah. Hotel Betha Subang sudah beberapa kali melaksanakan kegiatan donor darah untuk membantu masyarakat yang memerlukan darah.

“Sebagai bentuk kepedulian kami, Hotel Betha Subang menyelenggarakan donor darah,” pungkasnya.(ysp/ded)

0 Komentar