Ini Kecamatan Rawan Pergerakan Tanah di Subang

Ini Kecamatan Rawan Pergerakan Tanah di Subang
0 Komentar

SUBANG-Pegerakan tanah telah merobohkan rumah di Desa Sukadana, Kecamatan Compreng. Berawal dari retakan sejak tahun 2016 lalu, rumah seorang warga, Eni (50) yang tak jauh dari sungai, kini sudah rata dengan tanah.

Berdasarkan data di Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), di Subang terdapat beberapa kecamatan yang rawan terjadi pergerakan tanah. Terutama di wilayah Subang selatan. Yaitu kecamatan: Cijambe, Cibogo, Tanjungsiang, Ciater, Cisalak, Tanjung siang, Dawuan dan Kasomalang.

Dalam peta rawan bencana per September 2018, di wilayah Subang utara tidak termasuk daerah yang dinyatakan potensial pergerakan tanah.(man)

0 Komentar