Kodim 0604/Karawang Berbagi dengan Penyandang Disabilitas

Kodim 0604/Karawang Berbagi dengan Penyandang Disabilitas
SALING BANTU: Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo M.Msc menyerahkan bantuan kepada penyandang disabilitas. DEDI SATRIA/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

KARAWANG-Kodim 0604/Karawang berbagi dengan penyandang disabilitas, yang tergabung dalam forum Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Karawang, Kamis (14/5). Kodim 0604/Karawang membagikan paket sembako. kepada penyandang disabilitas.

Pada kesempatan tersebut, secara simbolis Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo M.Msc bersama Pasiter Kapten Inf Ramin Nurmansyah, menyerahkan paket sembako kepada perwakilan forum PPDI Karawang. “Kita harus saling membantu khususnya dimasa pandemik korona di Kabupaten Karawang seperti ini. Kita harus bergotong-royong saling membantu,” kata Dandim.

Memilih penyandang disabilitas, Dandim menuturkan, karena mereka memiliki keterbatasan. “Berbeda dengan masyarakat lainnya yang mampu. Kita harus memiliki kewajiban untuk membantu saudara-saudara kita,” kata Dandim.

Baca Juga:Ini Cerita Pasien 01 yang Dikarantina 32 Hari Hingga Sembuh dari Covid-19Mau Dicicil Delapan Kali, Ratusan Karyawan PT Pan Pasific Nesia Demo

Dijelaskan Dandim, untuk yang hadir sendiri merupakan perwakilan penyandang disabilitas dari setiap Kecamatan yang ada di Kabupaten Karawang. “Asa 25 orang penyandang disabilitas, yang mewakili dari setiap Kecamatan,” ungkapnya.(ddy/vry)

0 Komentar