KPU Subang Targetkan 85 Persen Partisipasi Pemilu 

KPU Subang Targetkan 85 Persen Partisipasi Pemilu 
0 Komentar

SUBANG– Pemilu 2034 akan dimulai tepat pada hari Rabu, 14 Februari 2024. KPU Kabupaten Subang kian mematangkan persiapan untuk mengadakan gelaran 5 tahun sekali tersebut.

Hal tersebut disampaikan oleh Divisi Teknis KPU Subang Yudha Adikusuma menjelang H-1 pelaksanaan Pemilu 2024.

“Untuk persiapan hari H KPU terus melakukan monitor untuk memastikan H-1 KPPS sudah mendirikan TPS,” ucapnya.

Baca Juga:Bawaslu Subang Identifikasi TPS Rawan Sebanyak 1.034 APK Kampanye Ditertibkan Panwaslu Pusakanagara 

Yudha juga mengatakan bahwa logistik yang dibutuhkan juga telah didistribusikan ke TPS yang dipersiapkan.

“Sudah, logistik sudah mulai bergeser sampai ke tingkat TPS. Kita monitor terus agar maksimal hari ini semua TPS sudah berdiri dan logistiknya lengkap,” ucapnya.

Ia mengungkapkan pada Pemilu 2024 sendiri jumlah pemilih yang tercatat dalam daftar pemilih tetap (DPT) di Subang mencapai 1.193.642 orang yang terdiri atas 600.065 perempuan dan 593.577 laki-laki.

Selain itu, Yudha mengatakan bahwa KPU Subang menargetkan partisipasi pemilu tahun ini sebesar 85 persen dari jumlah DPT yang telah disebutkan.

“KPU Subang menargetkan 85 persen partisipasi pemilih dari jumlah DPT 1.193.642,” ucapnya.

Ketua KPU Kabupaten Subang Abdul Muhyi, mengatakan bahwa Petugas KPPS yang akan bertugas sebanyak 33.894 tenaga orang dari TPS sebanyak 4.842 yang tersebar di 253 kelurahan/desa, dan 30 kecamatan di sekitar Subang.(fsh)

 

0 Komentar