Beberapa Jam Kick Off Persib Vs Madura United Dimulai, Bobotoh Masih Kesulitan Tukar Tiket

Bobotoh Persib
Bobtoh Persib saat ini masih terus berupaya menukar tiket fisik
0 Komentar

BANDUNG – Sejak siang ini, bobotoh ,ulai memadati kawasan Batalyon Zeni Tempur 9 di Jalan A.H Nasution Kota Bandung.

Kehadiran mereka untuk menukarkan tiket pertandingan Persib VS Madura United, yang akan digelar sore ini di Stadion Bandung Gelora Lautan Api (GBLA).

Namun beberapa bobotoh mengeluhkan sulitnya menukarkan tiket fisik berupa gelang, agar mereka bisa masuk ke stadion dan menyaksikan pertandingan Persib VS Madura United.

Baca Juga:Kunjungan ke Pabrik Gula di Purwadadi, Kementan Sempurnakan Program yang Kurang SempurnaWaspada, Bayi 8 Bulan Positif Covid 19 Dirawat di RSUD

Mario Ramadan (24) mengatakan, dirinya telah memesan tiket di aplikasi Persib dan sudah melakukan pembayaran. Namun saat ingin menukar dengan tiket fisik, e-tiket yang mestinya ia dapat tidak muncul.

“Kendalanya saya sudah pesan tiket, sudah ada transaksinya sudah ada bukti pembayaran, terus konfirmasi dari Persib sudah ada bayar, Tapi yang jadi permasalahan sekarang bukan saya doang, banyak e-tiket nggak muncul . Terus ada kasus lagi sudah ada e-tiket barcode gak ada,” katanya.

Mario sendiri datang ke lokasi penukaran sejak pukul 07.00 WIB. Meski telah menunggu beberapa jam, namun ia belum mendapat tiket fisik karena kendala itu.

“Makanya sekarang nunggu bagaimana. Uang Rp 70 ribu lumayan ya, terus ada lagi pesan dua tiket sama nggak muncul (e-tiket). Yang kasian ini dari luar kota tetap sama juga kasusnya kasihan,” ungkapnya. (idr)

0 Komentar