KOMUNIKASI EFFEKTIF SELAMA PEMBELAJARAN JARAK JAUH

KOMUNIKASI EFFEKTIF SELAMA PEMBELAJARAN JARAK JAUH
0 Komentar

Oleh:

1.Eka Nir Romadhoni W.A, S.Pd.(Guru Geografi SMA Negeri 2 Unggul Sekayu,Kab.Banyuasin, Sumatera Selatan )
2.Drs.H.Priyono,MSi ( Dosen Fakultas Geografi UMS dan Kolumnis Pasundan Ekspres, Jabar )

Saat ini pembelajaran berbasis teknologi digital (e-learning) atau yang lebih dikenal pembelajaran dalam jaringan (daring) menjadi primadona dalam dunia pendidikan. E-learning telah menjadi metode pengajaran modern dalam menggunakan teknologi informasi dalam ruang kelas. Terlebih kita tidak tahu, sampai kapan pandemi ini akan berakhir? Semua kebijakan gampang berubah mengikuti irama perkembangan covid-19 , yang hingga kini belum dinyatakan bebas pandemi sehingga untuk keamanan kenyamanan belajar maka model daring masih menjadi pilihan yang baik meskipun beberapa daerah telah menggunakan tatap muka terbatas.

Guru yang berfungsi sebagai fasilitator dalam proses pembelajaran harus mampu memberikan kemudahan kepada siswa untuk mempelajari berbagai hal di sekitarnya (Ardiawan, 2020). Begitu pula dengan orang tua peserta didik, mereka harus memiliki pengetahuan cara mendidik anak yang baik dan benar, dan mampu mendukung kegiatan pembelajaran dari dalam mendukung kesuksesan pendidikan anaknya. Di sini titik krusial peran orang tuan dalam pembelajaran daring dan ini tidak mampu dilakukan oleh semua orang tuan karena keterbatasan baik pengetahuan maupun ekonomi, Oleh karenanya, diperlukan komunikasi efektif guru dan orang tua agar tetap bersinergi dalam mendudukan pendidikan anak didiknya, di saat kondisi new normal sekarang ini. Sebuah kolaborasi yang penting deiperlukan antara guru dengan orang tua dalam mendukung pendidikan bagi peserta didik (Suadnyana, 2020).

Baca Juga:Ingin Durasi Hubungan Suami Istri Lama? Lakukan Cara Mujarab IniVaksinasi Anak di Subang, Sasar Anak Usia 6-11 Tahun

Wacana new normal di bidang pendidikan, merupakan tuntutan untuk hidup berdampingan dengan Corona virus disease 2019 (Covid-19). Kondisi tersebut membuat pemerintah mengambil kebijakan tentang pembelajaran jarak jauh, yang merupakan satu-satunya cara agar pendidikan dan pengajaran bisa tetap berlangsung selama New Normal pasca pandemi Covid-19.

Pembelajaran daring dapat dijadikan solusi pembelajaran jarak jauh ketika terjadi bencana alam. Peralihan cepat dari pembelajaran tatap muka di kelas sekarang menjadi kelas virtual/online menuntut kesiapan dan daya dukung sarana dan prasarana serta SDM kita dalam menghadapi kenormalan baru dibidang pendidikan.

0 Komentar