Resep Donat Apel yang Manis, Cobain Cara Makan Buah Apel yang Beda dari yang Lain

Ilustrasi Resep Donat Apel yang Manis (Image From: Sweat App)
Ilustrasi Resep Donat Apel yang Manis (Image From: Sweat App)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Resep donat apel merupakan hidangan yang cocok buat kamu yang senang makanan manis-manis. Buah apel segar dan juga lezat adalah salah satu favorit musim gugur yang tentunya tak terbantahkan kelezatannya.

Bagi kamu yang ingin menciptakan kreasi buah apel, kamu bisa banget membuat donat apel yang lembut, dan menggoda ini.

Berikut adalah resep donat apel yang manis. Kamu bisa menciptakan hidangan ini di rumah sebagai camilan di waktu luang.

Bahan-bahan:

Baca Juga:5 Tips Fokus di Saat Sibuk, Bantu Kamu Menyelesaikan Tugas yang Menumpuk dengan Tidak Menyentuh GadgetKeuntungan Menyelesaikan Tugas Lebih Cepat, Kamu yang Mageran Gak Bakalan Dapat!

  • 150 cc susu
  • 3 sdm yogurt
  • 2-3 buah apel
  • 100 gr gula pasir
  • 150 gr tepung terigu
  • 2 butir telur
  • bubuk vanila dan kayu manis secukupnya
  • topping (gula halus, messes, kacang almond, buah berry, dan topping lainnya)
  • 1/2 sdt garam

Cara membuat:

  1. Pertama untuk membuat donat madu, kamu bisa menyiapkan semua bahan terlebih dahulu.
  2. Jika sudah menyiapkan semua bahan, kamu bisa membuat adonan basahnya dengan cara mengocok kuning telur, garam, susu, bubuk vanila, dan juga bubuk kayu manis. Kemudian, kamu bisa memasukkan tepung terigu dan juga yogurt, sampai tercampur rata. Setelah itu, tutup wadah adonan menggunakan plastik atau lap bersih, lalu diamkan selama 30 sampai 40 menit.
  3. Selagi menunggu, kamu bisa memotong-motong buah apel dengan melubangi bagian tengahnya. Lalu, celupkan ke dalam adonan yang sudah kamu buat sebelumnya.
  4. Goreng donat hingga kecokelatan di kedua sisi. Ini akan memakan waktu sekitar 2-3 menit per sisi. Pastikan untuk membalik donat agar matang secara merata.
  5. Setelah matang, angkat donat dengan menggunakan sendok berlubang dan letakkan di atas kertas minyak untuk menyerap kelebihan minyak.
  6. Jika diinginkan, taburkan topping di atas donat apel untuk memberikan sentuhan manis ekstra.
  7. Donat apel siap disajikan! Nikmati donat ini dalam keadaan hangat atau dingin sebagai camilan lezat.
0 Komentar