Tasyakur HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Subang Diisi Ceramah Habib Lutfi, Kang Jimat Ajak Dekatkan Diri Kepada Allah SWT

Tasyakur HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Subang Diisi Ceramah Habib Lutfi, Kang Jimat Ajak Dekatkan Diri Kepada Allah SWT
0 Komentar

“Mari kita isi Kemerdekaan dengan mendekatkan diri kepada Allah SWT, meningkatkan gotong royong dan menguatkan komitmen berkelanjutan pembangunan menuju Subang Jawara, Jaya, istimewa dan Sejahtera.

Kang Jimat juga menjelaskan, bahwa makna kemerdekaan bagi dirinya adalah ketika masyarakat Kabupaten Subang terbebas dari kemalasan dan bebas dari kebodohan, terbebas dari kemiskinan dan terbebas dari keterbelakangan.

Habib Lutfi pada kesempatan tersebut menyampaikan, bahwa Indonesia merupakan negara yang tidak terlepas dari sejarah perjuangan.

Baca Juga:Google Akan Menghapus Akun Gmail dan YouTube Nonaktif Mulai 1 Desember 2023: Bagaimana Langkah Mencegahnya?Daftar Rangka Motor Honda yang Viral Kropos dan Karatan di Medsos

Oleh karena itu, dirinya mengajak semua yang hadir untuk berterima kasih kepada para pinisepuh atau sesepuh yang telah berjuang untuk bangsa Indonesia.

Selain itu, Habib Lutfi juga menjelaskan Bangsa Indonesia adalah Bangsa yang besar, dari mulai pada jaman kerajaan (sebelum bernama Indonesia) hingga saat ini.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Subang, Para Pejabat Forkopimda, Para Asda, Para Kepala OPD, Para Camat, Ormas Islam, Para Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat, serta tamu undangan lainnya.

0 Komentar